Jakarta, Faktapers.id – Ustadz Arifin Ilham semakin menunjukkan perkembangan kondisi kesehatannya. Setelah selama tiga bulan tidak bisa menyetir mobil sendiri, akhirnya ustadz kembali diperbolehkan.
Dalam video yang diposting di akun Instagramnya, Ustadz Arifin Ilham ditemani istri pertamanya, Yuni Syahla mengendarai mobil berdua. Nampak, Sang istri pun duduk di sampingnya dengan wajah tenang.
“Assalamualaikum warahmatullaahi wabarakaatuhu. SubhanAllah walhamdulillah dhuha indah hari ini sudah hampir 3 bulan abang nggak bawa mobil keliling masjid dan kampung Sunnah Az-Zikra,” tulis ustadz Arifin Ilham dilihat Faktapers.id, Selasa (19/2/2019).
Ustadz Arifin Ilham yang mengenakan koko dan sorban putih tersenyum menyaksikan kegiatan di pesantrennya. Terlihat betapa bahagianya ustadz Arifin bisa beraktivitas kembali setelah beberapa Minggu terakhir harus dirawat di rumah sakit Indonesia dan Malaysia.
Nampaknya dia pun terharu ketika melihat para santri menghampirinya yang berada di dalam mobil. Satu per satu santri mengantri untuk mencium tanggan Sang Ustadz.
“SubhanAllah senang melihat para santri menghafal Al-Qur’an, melihat kuda berlari lari, suasana para sahabat tercinta Fillah. Abang pun menangis setelah santri cium tangan abang dan abang tatap mereka sebagai anak-anak abang sendiri,” imbuhnya.
“Allahumma ya Allah sehat afiyatkan kami dalam keni’matan Istiqomah di JalanMu, aamiin. Jazaakumullah semua doa ikhwah tercinta Fillah,” tutup ustaz Arifin Ilham. (iha)