Fix! PSSI Putuskan Bergulirnya Kompetisi Semua Kasta, Berikut Jadwalnya

974
×

Fix! PSSI Putuskan Bergulirnya Kompetisi Semua Kasta, Berikut Jadwalnya

Sebarkan artikel ini

Jakarta, faktapers.id – Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), memastikan kick off Liga 1 2019 akan mulai bergulir pada 8 Mei 2019 mendatang.

Sekjen PSSI, Ratu Tisha, mengonfirmasi jika kompetisi Liga 1 bergulir bertepatan dengan masa puasa. Hal itu tetap dilakukan mengingat liga harus rampung pada akhir tahun 2019. Tak lupa, Ratu Tisha juga menjelaskan jika kick off Liga 2 2019 dilakukan dua minggu setelah kasta teratas bergulir.

Selain itu, jadwal kompetisi jenjang usia pun telah dirancang untuk menunjang perkembangan bakat muda.

Baca Juga  Didesak Gelar KLB, Anggota Exco: PSSI Tidak Punya Uang

“Liga 1 itu 8 Mei. Yang akan bergulir di akhir April ini adalah Elit Pro Akademi U-16. Mei itu Liga 1 dan PT LIB lagi finalisasi. Liga 2 mulai satu atau dua pekan setelah kick-off Liga 1.  Dua pekan setelah lebaran akan kami gelar Liga 1 U-18 lalu sebulan kemudian U-20,” bebernya.

“Iya (berlangsung di bulan puasa) karena kita mengejar rampung tahun ini dan Desember semoga selesai. Kami berharap PT LIB sudah merampungkan jadwalnya,” imbuhnya.

Selain Liga 1, Liga 2 dan kelompok umur, PSSI juga sedang menjajaki untuk menggelar Liga 1 putri. Saat ini PSSI masih menjajaki beberapa hal seperti infrastruktur, regulasi dan lainnya. Bukan tidak mungkin, setiap klub peserta Liga 1 2019 diwajibkan memiliki tim putri.

“Untuk Liga 1 Putri akan lihat di semester dua ini waktunya karena menunggu infrastruktur, regulasi, perpindahan dan lain-lain. Prediksi kita Agustus,” jelasnya. ia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *