Konferensi PWI Jaya Telah Dibuka Gubernur DKI Jakarta

1417
×

Konferensi PWI Jaya Telah Dibuka Gubernur DKI Jakarta

Sebarkan artikel ini

Jakarta, faktapers.id – Pelaksanaan Konferensi PWI (Persatuan Wartawan Indonesia)Jaya resmi dibuka oleh Gubernur DKI Jakarta,Jumat tanggal 26-04-2019 di gedung aula serbaguna lantai 22 balaikota DKI Jakarta.

Dalam sambutan pembukaan acara Gubernur mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan lima tahunan ini,dimana pelaksanaan dapat dilaksanakan di gedung yang sama2 kita banggakan.

” Terimakasih buat teman2 wartawan yang hadir diruangan ini,dan panitia pelaksana Konferensi semoga acara ini dapat berjalan dengan baik dan mendapatkan hasil pemimpin yang bertanggung jawab dalam menjalankan tugas nya ke depan lima tahun yang akan datang,” ungkap Anies Baswedan.

Dilanjutkan sambutan dari ketua PWI Jaya masa bakti 2014-2019, Hj. Endang Werdaningsih, kata pembuka saya selaku ketua PWI jaya yang tepat hati ini masa bakti telah selesai dan berterima kasih untuk seluruh teman-teman pengurus PWI Jaya yang telah membantu dalam masa bakti lima tahun ini,untuk rekan-rekan media baik cetak maupun online.

” Saya ucapkan terima kasih kepada teman semua,baik pengurus PWI jaya dan pusat yang telah mempercayai saya memimpin di DKI selama lima tahun,semoga kedepannya PWI Jaya lebih maju dan selalu jaya,” ungkap Hj.Endang Werdaningsih dihadapan para tamu undangan.

Atal S Depari selaku ketua PWI Pusat hadir dalam acara yang dilaksanakan oleh PWI jaya serta memberikan wejangan untuk rekan-rekan media dan pengurus PWI jaya serta pemimpin redaksi dan berharap acara ini terlaksana dengan sukses sesuai dengan motto ” Dengan konfrensi PWI Jaya harus tetap jaya” berkolaborasi dengan pemerintah daerah,tugas media selaku sosial control dan sebaliknya pemerintah daerah pun harus memberikan informasi yang benar kepada media.

“Wartawan itu senangnya mencari cari kesalahan dan informasi yang valid dari Nara sumber,jadi berilah informasi yang benar kepada rekan wartawan jangan memberikan informasi yang tidak benar,” tegasnya.

Acara konfrensi dilanjutkan setelah bada sholat Jumat dan akan dilaksanakan pemilihan calon ketua PWI Jaya masa bakti 2019-2024 sampai selesai digelung aula serbaguna blok G Pemprov DKI Jaya. Tjl

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *