Pesibar, faktapers.id – Bupati Pesisir Barat DR Drs Hi Agus Istiqlal, SH., MH diwakili Asisten Bidang Perekonomian, Pembangunan dan Kehumasan Syamsu Hilal, S.Sos menghadiri Sosialisasi Gerakan Deteksi Dini Faktor Resiko Penyakit Tidak Menular (PTM) di Tingkat Kecamatan.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pesisir Barat Tedi Zadmiko,SKM.,MM menginformasikan hadir dalam acara tersebut OPD Kabupaten Pesisir Barat, Kepala Puskesmas se- Pesisir Barat, Peratin dan para peserta sosialisasi.
Dalam sambutan Bupati Pesisir Barat DR.Drs.Hi.Agus Istiqlal,SH.,MH yang diwakili oleh Asisten Bidang Perekonomian, Pembangunan dan Kehumasan, Syamsu Hilal,S.Sos menyampaikan bahwa sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada seluruh peserta sosialisasi agar mampu dan gerak cepat menanggapi Faktor Resiko Penyakit Tidak Menular (PTM) maupun disebabkan Lanjut Usia (Lansia).
Dan Bupati Pesisir Barat berharap kepada peserta sosialisasi baik tenaga kesehatan maupun Peratin, dengan adanya Sosialisasi Gerakan Deteksi Dini Faktor Resiko Penyakit Tidak Menular (PTM) mampu mengurangi tingkat penderita kronis Penyakit Tidak Menular. Sehingga menjadi masyarakat yang sehat dan bisa menjalankan aktivitas sehari-hari. edi