Headline

Gema Ramadan Jilid III: Wujudkan Generasi Muda yang Berkarakter Islam

1745
×

Gema Ramadan Jilid III: Wujudkan Generasi Muda yang Berkarakter Islam

Sebarkan artikel ini

Maros, faktapers.id – Gema Ramadan jilid III yang diselengarakan oleh Ikatan Remaja Masjid Nurul Jamaah Satanggi dan Opa Sakada Maros  bertema Melalui Kreasi Wujudkan Generasi Muda yang Berkarakter Islam.

Kegiatan yang digelar dari tanggal 27 hingga 29 Mei ini dilaksanakan di lingkungan Satanggi, Kelurahan Baji Pamai, Kecamatan Maros Baru, Kabupaten Maros.

Acara ini dirangkai dengan beberapa item lomba seperti, tilawah, tadarus, azan, patrol sahur, fashion show busana Muslim, dan qasidah.

Kegiatan ini juga didukung oleh Solidaritas Peduli Sesama Maros, MX Raider Maros, HPPMI Kom Bontoa, Maplis, Pejalan Maros Butta Salewangan, Alpa 4147, GMPS, Sispala SMA Negeri 12 Cenrana, dan Jelajah Kata Maros.

Adapun sponsor pada acara tersebut yaitu, Saudara Sengopi, Kripik Singkong Pendekar, Pemkab Maros, Polres Maros, dan Toko Baji Pamai. Serta media partner di antaranya faktapers.id, Cakrawala Go, GoSulsel.com, Harapan Rakyat Online, Reaksi Press, dan Warta Sulsel.

Untuk diketahui, kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi kepada seluruh elemem masyarakat dan menjadi hiburan bagi masyarakat Satanggi, serta kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan yang diadakan masyarakat Satanggi yang ketiga kalinya di bulan suci Ramadan.

“Ada perkembangan mulai dari item lomba di gema-gema Ramadan sebelumnya, serta konsep panggung yang lebih terbuka dan antusias seluruh elemen yang berpartisipasi semakin banyak dalam kegiatan Gema Ramadhan Jilid III ini,” kata Ketua Panitia, Firman Bahar kepada faktapers.id.

Ia juga berharap agar dari Gema Ramadan Jilid III menciptakan bibit yang berkarakter Islam. Hamzan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *