Gowa, faktapers.id – Karang Taruna Desa Kampili mengisi kegiatan di Bulan suci Ramadan dengan menggelar kegiatan Safari Ramadan si beberapa masjid di Desa Kampili, Kecamatan Pallangga, Kabupaten Gowa.
Dengan mengangkat tema Ramadan Nan Berseri (RnB), kegiatan ini meliputi aksi pemberian wakaf Al Quran, lomba amaliah Ramadan dengan bekerja sama dengan Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) serta pembagian takjil buka puasa.
Ketua Karang Taruna, Erwin, mengatakan, kegiatan ini terlaksana berkat kerjasama anggota karang taruna Desa Kampili, karang taruna kecamatan dan beberapa instansi pemerintah Kabupaten Gowa seperti Dinas Sosial, Kemenag Gowa, PMI Gowa serta donatur H. M. Amir Uskara yang menyambut baik dan mendukung penyediaan barang hibah atau wakaf tersebut.
“Sebelum kegiatan, beberapa panitia sudah melaksanakan monitoring ke beberapa masjid, berapa banyak kebutuhan Al Quran. Kami juga merasa bersyukur karena beberapa stakeholders memberikan bantuan dalam menyukseskan kegiatan ini”, tuturnya saat ditemui di Masjid Nurul Huda, Minggu (19/5/19).
Erwin juga mengungkapkan, pemberian wakaf Al Quran akan dibagikan ke masjid yang di Desa Kampili seperti Masjid Nurul Huda Pa’rappunganta, Masjid Al Ihklas Danggang, Masjid Baitul Iman Bontona Songkolo, Masjid Nurul Yusuf Karampang Eja, Masjid Nurul Zam-zam Ritaya, dan Masjid Al Qahhar Balla Sule.
Syarifuddin Gassing selaku Kepala Desa Kampili mengapresiasi aksi generasi muda di Desa Kampili.
“Alhamdulillah, mereka sudah berpikir untuk kemajuan desa, selalu kami sampaikan kepada mereka, jangan penah berpikir apa yang telah desa berikan kepadamu”, ungkapnya.
Lanjut Syarifuddin, kalian ini generasi penerus yang akan menjadi tongkat estafet perjuangan yang harus memiliki pola pikir apa yang akan menjadi sumbangsih buat kemajuan desa.
Sementara itu, Rustam Siddiq selaku Ketua Karang Taruna Kecamatan Pallangga mengatakan sangat mendukung kegiatan yg dilaksanakan oleh Karang Taruna Desa Kampili.
“Kegiatan ini sangat tepat dilaksanakan di bulan ramadhan ini, olehnya itu kami berharap kepada Pengurus KT Desa/Kel yang ada agar aktif dalam mengisi kegiatan amaliah ramadhan ini baik itu kegiatan religi mau kegiatan sosial lainnya”, katanya.
Dia berharap kegiatan amaliah Ramadan ini berjalan sukses. Selain itu, sinergitas antara pemuda yang tergabung dalam karang taruna dengan pemerintah desa harus selalu di kedepankan khususnya di Desa Kampili. Kartia