Istri Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono, Ani Yudhoyono Wafat

×

Istri Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono, Ani Yudhoyono Wafat

Sebarkan artikel ini

Jakarta, faktapers.id ‐‐ Sebelumnya tersebar kabar kondisi kesehatan Ibu Ani pagi ini, Pukul 10.00 waktu Singapura dalam keadaan memburuk. Namun diupayakan ditangani oleh Tim Dokter secara intensif di ICU NUH Singapura, , Sabtu (1/6/2019).

Tak lama kemudian tanah air mendapat kabar duka, Istri Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono, Ani Yudhoyono meninggal dunia usai beberapa bulan menjalani perawatan medis di National University Hospital (NUH), Singapura, pada Sabtu (1/6) pukul 11.50 waktu Singapura.

Sebelum dinyatakan meninggal, Ani sudah beberapa kali menjalani tindakan medis, salah satunya transplantasi sumsum tulang belakang yang didonorkan oleh adiknya, yakni Pramono Edhie Wibowo. Namun, operasi tersebut tidak memberi pengaruh yang signifikan terhadap kesembuhan Ani. Bahkan, Ani sempat mendapat merawatan intensif di ICU beberapa hari usai operasi.

Selain keluarga, dukungan bagi Ani juga datang dari sejumlah pihak, salah satunya dari Presiden Joko Widodo. Selain menjenguk langsung, Jokowi dikabarkan telah memerintahkan dokter kepresidenan berkoordinasi dengan dokter NUH untuk menangani Ani.

Ani meninggal karena penyakit kanker darah yang dideritanya Pertama kali dirawat karena kanker darah pada 2 Februari 2019. Selama menjalani pengobatan, Ani selalu didampingi oleh SBY. Anak dan menantunya pun silih berganti menjaga Ani.

Sejumlah tokoh nasional juga tercatat pernah menjenguk Ani di Singapura, seperti Jusuf Kalla, Prabowo Subianto, Sandiaga Uno, Sinta Nuriyah, Boediono, Khofifah Indar Parawansa, Anies Baswedan, Syafruddin, Agus Martowardojo, Sri Mulyani, Mahfud MD, hingga Dahlan Iskan.

Ani meninggal di usia 66 tahun. Perempuan kelahiran Yogyakarta ini merupakan putri dari mantan Panglima RPKAD Letnan Jenderal purnawirawan Sarwo Edhie Wibowo. Ani sempat menempuh pendidikan sebagai mahasiswi kedokteran Universitas Kristen Indonesia sebelum mengundurkan diri karena mengikuti ayahnya bertugas sebagai Duta Besar Indonesia untuk Korea Selatan.

Dalam karir politik, Ani tercatat pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Umum DPP Demokrat.

Almarhyma akan disemayamkan di KBRI Singapura. Minggu 07.00 waktu Singapura. Berangkat dr Singapura langsung dibawa ke Cikeas. Bada Dzuhur akan dimakamkan di Kalibata.

AU Siapkan Hercules dan Boing Tipe VVIP

Pihak satuan Angkatan Udara sudah menyiapkan satu pesawat hercules dan boing tipe VVIP, yang saat ini sudah diterbangkan ke Singapura untuk menjemput kepulangan jenazah. Dan kedatangan melalui landasan udara Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur.

Menurut Marsekal Pertama Fajar Sulistiyo, meski dua pesawat sudah siap, namun hingga kini pihaknya kasih menunggu perintah dari Mabes TNI serta permintaan keluarga.

“Pihak TNI angkatan udara pun sudah mempersiapkan penyambutan secara militer. Termasuk upacara kenegaraan di bandara halim,” ungkapnya.

Selamat jalan Ibu Kristiani Herrawati binti Sarwo Edhie Wibowo (Ani Yudhoyono).
Terima kasih atas semua perbuatan baik yang Ibu persembahkan kepada Negeri.
Inshaallah semua amal ibadah dan perbuatan ibu diterima di sisi Allah. uaa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *