Ciamis, faktapers.id – Sebuah sepeda motor menabrak pembatas jalan diduga saat melintasi tikungan Jalan Raya Pangandaran, tepatnya di Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jumat (21/6/19) sekira pukul 18.00 WIB. Korban mengalami luka-luka di bagian tangan dan kaki dan diperkirakan patah kaki.
Saat itu korban mengendarai sepeda motor Mio J warna putih dengan nomor polisi Z 4792 VD dari arah Pangandaran, akibat terlalu kencang (ngebut) saat melintasi tikungan, motor yang dikendarainya tak bisa dikendalikan hingga terjungkal menabrak pembatas jalan.
“Sepeda motor dengan kecepatan tinggi melintasi tikungan dan tak lama kemudian terdengar suara benturan keras,” kata salah seorang saksi warga sekitar.
Kemudian warga segera berhamburan, tampak seorang pemuda berusia 19 tahun tergeletak dengan keadaan sepeda motor yang rusak berat.
Warga segera mengevakuasi korban ke klinik terdekat untuk memberikan pertolongan. Sampai berita ini diturunkan belum ada pihak kepolisian yang datang ke tempat kejadian perkara dan korban belum teridentifikasi. Endang Suryana