Jakarta, faktapers.id – Ada-ada saja tingkah warga Jakarta, banyaknya pepohonan yang membuat ademnya jalan menuju Pasar kemiri Kelurahan Kembangan Utara, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat dimanfaatkan warga sekitar untuk memancing.
Bukan hanya itu, banyak dari pengguna jalan yang melintas pun tertarik berhenti sejenak untuk beristirahat.
Salah seorang warga yang sedang memancing mengatakan, bahwa dirinya hanya iseng memancing untuk menghilangkan kejenuhan.
“Iseng aja sih, ikannya ada. Tapi namanya mancing kan untung-untungan, kadang dapet kadang enggak. Sekedar buat ngilangin jenuh aja,” katanya kepada faktapers.id, Jumat (20/6/19).
Salah satu driver ojek online pun mengatakan bahwa dirinya tertarik untuk berhenti karena jalur ini cocok untuk beristirahat dan tidak mengganggu pengguna jalan lain.
“Jalannya banyak pohonnya, jadi adem. Daripada kita nongkrong di pinggir jalan besar kan bahaya, ya lebih baik disini,” ujarnya singkat. Ibeng