Menpora Imam Nahrawi Puji Keindahan Stadion Papua Bangkit

1342
×

Menpora Imam Nahrawi Puji Keindahan Stadion Papua Bangkit

Sebarkan artikel ini

Jakarta, faktapers.id – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi meninjau beberapa beberapa lokasi yang tengah dibangun untuk dijadikan venue PON XX 2020 Papua yang ada di Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura, Jumat (21/6/19).

Dari beberapa venue yang dikunjungi, Menpora memuji kemegahan dan keindahan infrastruktur Stadion Papua Bangkit yang ada di Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura.

“Fasilitasnya sudah betul-betul standar, rumputnya berstandar FIFA, lampu dan sound system-nya apa lagi, ruang gantinya keren banget, belum lagi desain arsitekturnya, hebat banget,” kata Imam saat memberikan arahan pada rapat koordinasi Percepatan Pembangunan Infrastruktur PON 2020, di Kota Jayapura, seperti dilansir Kompas.com.

Keindahan Stadion Papua Bangkit, lanjut Menpora, harus dapat dimanfaatkan dengan baik saat dan setelah pelaksanaan PON 2020.

Menurut dia, stadion tersebut sangat layak untuk menggelar pertandingan berskala internasional. “Ini dilakukan agar ada pertandingan berskala internasional tidak hanya di Jawa, bawa ke Papua,” ujar dia.

Pembangunan stadion berkapasitas 45.000 orang tersebut dimulai sejak akhir 2016 dan diproyeksi rampung pada April 2019. Untuk menyelesaikan pekerjaan lintasan, PT PP (Persero) sebagai kontraktor pembangun, harus mendatangkan tenaga ahli dari luar negeri.

Menurut dia, stadion tersebut sangat layak untuk menggelar pertandingan berskala internasional. “Ini dilakukan agar ada pertandingan berskala internasional tidak hanya di Jawa, bawa ke Papua,” kata dia. ia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *