Jakarta, faktapers.id – Merupakan momen kejutan pertemuan dua tokoh negarawan, Presiden Joko Widodo dan Prabowo Subianto, di Stasiun Lebak Bulus MRT, Jakarta, pada Sabtu (13/7) pagi. Kedatangan sama-sama mengenakan kemeja putih disambut riuh teriakan warga.
Jokowi dan Prabowo awalnya bertemu di Stasiun MRT Lebak Bulus dan turun di Stasiun MRT Senayan untuk memberikan keterangan bersama. Waktu di gerbong selama 17 menit, hanya mereka berdua yang tahu mengenai apa yang dibahas mereka berdua.
Setelah itu, keduanya jalan kaki menuju rumah makan Sate Khas Senayan di Fx Sudirman. Hidangan sate dan pecel tersedia. Jokowi dan Prabowo tampak duduk berdua.
“Pilihan di Sate Khas Senayan pilihan berdua karena Pak Prabowo sate kambing, Pak Jokowi suka pecel dan tempe. Kombinasi ini terjadi hari ini dan alhamdulillah pertemuan berjalan dengan baik,” ujar Pramono.
Jokowi dalam pertemuan itu menegaskan kepada rakyat Indonesia untuk mengakhiri narasi soal cebong dan kampret (sebutan lain pendukung Jokowi-Prabowo). “Tidak ada 01- dan 02, tidak ada cebong kampret, yang ada hanyalah garuda,” tandasnya, seperti yang disiarkan langsung oleh banyak stasiun televisi.
Hal senaga juga ditekankan oleh Prabowo, tidak ada lagi istilah cebong kampret. “Yang ada adalah merah putih ” tegasnya. Fp03