Jakarta, faktapers.id – Sejumlah anggota Polri aktif menggelar silaturahmi dengan komunitas ojek Online (ojol), yang bertempat di Sekretariat ojol Laskar Barat Jalan Lapangan Bola RT 07 RW 01 Kecamatan Kebon Jeruk Jakarta Barat, Jumat (2/8/19). Acara itu mengusung tema “Menjalin Silaturahmi Polri dengan Komunitas Ojek Online Dalam Menjaga Kamtibmas Jakarta Barat yang Kondusif.”
Kegiatan ini turut dihadiri Kasat Polres Metro Jakarta Barat AKBP H. Ganet Sukoco, S.H, Kapolsek Kebon Jeruk AKP Erick Ekananta Sitepu, Kanit Binpolmas Polres Metro Jakarta Barat Iptu Tunari, Kanit Binmas Polsek Kebon Jeruk Iptu Suparman, Babinsa Polsek Kebon Jeruk Yayan, Ketua RT 07 Rifat, Ketua RW 01 Ahmad, perwakilan dari Gojek Indonesia, dan para tokoh masyarakat Kecamatan Kebon Jeruk.
Kasat Polres Metro Jakarta Barat, AKBP H. Ganet Sukoco, S.H, dalam arahannya mengatakan, kegiatan ini sebagai langkah dan upaya menjalin silaturahmi dengan semua ojol, khususnya untuk mewujudkan kamtibmas yang aman dan kondusif.
Ganet menjelaskan, salah satu tugas pokok dan peran Polri yakni melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat, serta menciptakan rasa aman tidak akan tercapai tanpa adanya peran serta seluruh kalangan masyarakat dan ojek online.
“Tanggung jawab dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat bukan hanya tugas Polri dan TNI, tetapi juga membutuhkan peran serta dari masyarakat dan ojol. Saya mengapresisasi terhadap ojol yang telah berpartisipasi membantu menjaga kamtibmas di setiap lingkungan,” kata Ganet.
Sementara itu, Kapolsek Kebon Jeruk AKP Erick Ekananta Sitepu menyebut, komunitas ojol membawa kekuatan besar yang dapat diperhitungkan.
“Setiap ada berita wajib terungkap diungkap polisi, dari sekian banyak ojol itulah prioritasnya. Karena kalau dilihat dari berita rekan-rekan ojol itu berita seksi, orang selalu tertarik, apa sih yang dilakukannya,” ujar Erick.
Senada dengan Kasat Polres Metro Jakarta Barat, Ketua Umum Laskar Barat, Njoy dalam sambutannya mengatakan, tujuan acara ini adalah sebagai ajang silaturahmi antara ojek online dan institusi Polri dalam menjaga kamtibmas yang kondusif.
“Sebuah awalan pembukaan kegiatan positif kami yang hampir seluruhnya berada di jalan raya, seperti membantu penanganan laka lantas, membantu korban bencana, membantu penanganan aksi kejahatan jalanan, membantu menjaga keamanan dan ketertiban wilayah agar dapat bekerjasama dan berkoordinasi dengan pihak kepolisian,” kata Njoy.
“Kami berharap agar legalitas kami diakui dan dapat diapresiasi segala bentuk kegiatan positif para ojek Online, baik Gojek maupun Grab,” imbuhnya. NJ01