Headline

Rakor Tim Pemenang PAN Kabupaten se Kalbar

1029
×

Rakor Tim Pemenang PAN Kabupaten se Kalbar

Sebarkan artikel ini

Melawi, faktapers.id – menjelang pilkada serentak se Indonesia, DPW Partai Amanat Nasional Propinsi Kalimantan Barat menggelar rapat koordinasi tim pemenangan pilkada PAN Kabupaten/Kota di rumah PAN propinsi, di Jalan Merdeka, Pontianak.

Dalam pidatonya, H Boyman Harun menegaskan kepada seluruh kader PAN Kalimantan Barat harus berhati-hati dan tetap solid dalam penjaringan calon bupati dan wakil, jangan sampai salah menentukan siapa maju dan siap baik moril, materil serta popularitas dan elektabilitasnya di kalangan masyarakat.

“DPW tidak ada hak mempreser dalam proses penjaringan di DPD. DPW hanya siap menerima yang di rekomendasikan DPD melalui tim penjaringan yang dilakukan secara test propertest dan tidak asal maju,” tegas Boyman.

Berkaitan dengan proses tim penjaringan pilkada, Boyman memberikan motivasi kepada seluruh kader yang akan dicalonkan.

“Trutama kita harus secara prioritas mencalonkan dari kader partai kita sendiri dan jangan patah semangat demi kemajuan partai kita kedepan. Dan saya tidak mau mendengar informasi jika ada satu daerah kader PAN menjadi dualisme dan terpecah,” ujarnya.

Secara tegas Ketua DPW itu menambahkan bahwa hal itu jangan sampai terjadi, dan kita juga siap membuka ruang untuk berkoalisi dengan partai lain.

Saat diwawancarai wartawan di lobi rumah PAN DPW Kalbar, Boyman memberikan pernyataan serius kepada seluruh kader maupun anggota legislatif terpilih dari PAN, jika dia tidak mendukung sepenuhnya kepada kader yang sudah direkomendasikan oleh DPP dan cukup bukti dia harus keluar dari kader partai dan bagi anggota legislatif dengan sanksi PAW.

Pasalnya rapat koordinasi dihadiri oleh sembilan pengurus tim pilkada DPW diketuai oleh Legeng Dyahrani SH MH, DR Ardiyansah SH MH serta rekan-rekan dan seluruh pengurus tim penjaringan tim pilkada dari tujuh kabupaten/kota yang mengikuti pilkada serentak tahun 2020. skn/abd

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *