Pejuang Subuh Melawi Salurkan 1000 Kantong Daging Qurban

909
×

Pejuang Subuh Melawi Salurkan 1000 Kantong Daging Qurban

Sebarkan artikel ini

Melawi, faktapers.id – Idul Adha merupakan hari raya qurban bagi kaum mslimin seluruh penjuru dunia dan tanah air.sehingga dari jauh sebelumnya organisasi islam nasional dengan nama pejuang subuh yang berdiri cabangnya dikabupaten yang hanya baru beberapa tahun silam.sudah punya program tentang qurban dan kepedulian lain terhadap umat.

Alhamdulillah Pejuang Subuh Melawi kini mendapat kepercayaan dari warga sehingga bisa melaksanakan pemotongan hewan Qurban serta Penyaluran Daging Qurban ke berbagai Desa di Kecamatan Nanga Pinoh, Pinoh Utara, Pinoh Selatan, Sayan, Kota Baru, Tanah Pinoh Barat, Ponpes Bustanul Qur’an dan Ponpes As Shigor, dengan jumlah kurang lebih 1000 kantong.. Pelaksanaan Penyembelihan kini dilaksanakan selama dua hari berturut turut sebanyak 8 ekor Sapi dan 2 ekor Kambing.

Saat dikonfirmasi wartawan melalui selulernya minggu 11/08/2019 ketua pejuang subuh Bambang setyawan menyampaikan terima kasih kepada para Jamaah Pejuang Subuh Melawi yang telah mempercayakan kepada kami untuk mengelola dan menyalurkan daging hewan Qurban kepada para fihak yg berhak untuk menerimanya..

Dengan harapan Semoga Apa yg kita Qurban kan mendapat balasan yg setimpal dari Allah Subhanahu Wata’ala.

“Pasalnya bambang juga tidak menyangka begitu tingginya tingkat kepercayaan kepada kami untuk mengelolakan sekaligus memberikan amanah sehingga kami harus bertanggung jawab sepenuhnya terhadap penyaluran hewan qurban,” pungkas Bambang dkk.

“Berkaitan dengan amanah yang di embanya dia berharap mudah mudahan bisa kami laksanakan dengan baik dan bisa menjadi ladang amal serta kedepan kami bisa melaksanakan untuk yang lebih baik lagi,”ujar Bambang. Skn

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *