Jakarta, Faktapers.id – Pada perayaan Hari Raya Idul Adha 1440 H, sebagian besar pengurus Masjid selalu membagikan daging kurbannya saja kepada para mustahik atau kaum yang dianggap berhak menerimanya. Namun, ada yang berbeda dari perayaan Hari Raya Idul Adha kali ini.
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Gubernur DKI Jakarta, bersama Lembaga Aksi Cepat Tanggap dan 5 Hotel Bintang Lima menyelenggarakan program “Dapur Kurban 2019” dengan tema ‘Menebar Keberkahan dan Membahagiakan Sesama’.
Setelah hewan kurban disembelih maka para chef hotel mengolah daging kurban tersebut dalam bentuk matang alias daging kurban diolah dengan tambahan sayur “Babanci”, nasi dan ketupat untuk bisa langsung disantap.
“Program Dapur Kurban 2019 ini dikhususkan bagi masyarakat di perkampungan kumuh, korban kebakaran, pengungsi dan masyarakat tidak mampu lainnya dengan memberikan bukan lagi daging qurban mentah tapi diberikan secara matang dalam kemasan kotak sehingga hidangan daging bergizi siap untuk disantap yang diolah oleh Para Chef Hotel Bintang 5 dengan mengacu pada standar yang ditentukan oleh Asosiasi Profesi Kemanan Pangan Indonesia,” terang Anis Baswedan di tengah acara, yang berlangsung di lapangan Monas, Senin (12/8/2019). Her