Maros, faktapers.id – Dalam rangka menyambut hari Proklamasi Kemerdekaan Ke-74 Republik Indonesian yang jatuh pada 17 Agustus mendatang. Para peserta Paskibraka kembali mempersiapkan diri dan berlatih untuk tampil pada upacara pengibaran bendera merah putih nantinya.
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Maros, AS Chaidir Syam memberikan motivasi kepada seluruh peserta Paskibraka 2019 Maros yang setiap harinya melaksanakan latihan.
Chaidir mendatangi para peserta Paskibraka di pemusatan latihan calon Paskibraka bertempat di Kampus ATKP Lama Mandai Maros, Selasa (13/8/19), siang.
Kunjungan ketua DPRD Maros bertepatan jadwal makan siang para peserta usai melaksanakan latihan pengibaran dan penurunan bendera di lapangan pallantikang Maros pagi tadi.
Lawatan Ketua DPRD Maros di asrama karantina Paskibraka disambut Kabid Pemuda Dispora Alamsyah, Koordinator Pelatih Kapten Muh Ridwan, pembina paskibraka dan unsur pelatih.
“Kami sangat bangga kepada peserta Paskibraka Maros yang tidak hentinya untuk terus berlatih dalam menyambut hari Kemerdekaan. Selain para peserta juga kami ucapak apresiasi kepada para tim pelatih yang profesional dan handal dalam membina para peserta,” katanya.
Chaidir merasa bangga kepada seluruh peserta Paskibraka karena tidak semuanya dapat berpeluang untuk dipercayakan sebagai seorang pasukan pengibar bendera pusaka. Selain itu, ia berharap kepada para anggota Paskibraka Maros ini harus menjadi pionir yang mampu mendorong pemuda lainnya untuk terus berprestasi. Namun Chaidir meminta agar para peserta diminta untuk tetap rendah hati dan senantiasa menjaga sikap sopan dan santun.
Selain memberikan motivasi Ketua DPRD Maros menyempatkan melihat suasana makan siang paskibraka di ruang makan Kampus ATKP.
“Mari kita buktikan sebagai pemuda Maros yang berbakat dan berkompetensi, dapat memberikan yang terbaik kepada Kabupaten kita ini. Tetap semangat dan terus berlatih untuk masa depan yang lebih baik dan bermanfaat, Karena dengan para pemuda yang terampil ini dapat membawa nama baik Kabupaten Maros,” tutupnya.
Lawatan Ketua DPRD Maros diakhiri dengan sesi foto bersama dengan seluruh Tim paskibraka Maros 2019.
Anchank