Pangandaran, faktapers.id –
Untuk menunjang lancarnya belajar mengajar dan kenyamanan anak didik di Sekolah Dasar Negeri 02 Karangpawitan, terus melakukan pembenahan.
Kepala Sekolah Dasar Negeri 02 Karangpawitan Sukardi. S.Pd mengatakan, ia mendapatkan bantuan rehab dari Dana Alokasi Khusus untuk 4 ruang kelas sebesar Rp 351.200.000., yang kini sedang dilaksanakan.
Sukardi,S.Pd mengucapkan terimakasih kepada pemerintah.
“Kami atasnama kepala Sekolah mengucapkan terimakasih kepada pemerintah yang telah memberikan bantuan untuk rehab 4 ruang kelas,” katanya.
Namun menurut sukardi,masih ada 2 ruang lagi yang sudah tidak layak dan perlu di rehab, terlihat plafon yang sudah bocor dan yang lainnya menanti perbaikan.
“Besar harapan kami, di tahun 2020 pemerintah mengalokasikan dana bantuan untuk rehab yang 2 ruang lagi, karena kami takut ada kejadian yang membuat merugikan kami,” harapnya.
Besar harapan Kepala Sekolah Dasar Negeri 02 Karangpawitan untuk kenyamanan anak didiknya untuk mendapatkan bantuan rehab di tahun 2020 baik itu dari Pusat Provinsi maupun daerah. Edy