Sudin Lingkungan Hidup Jakarta Pusat Sebar 200 Petugas  Bersihkan Sampah Pasca Aksi Demo di DPR

838
×

Sudin Lingkungan Hidup Jakarta Pusat Sebar 200 Petugas  Bersihkan Sampah Pasca Aksi Demo di DPR

Sebarkan artikel ini

Jakarta, faktapers.id -Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, melalui Lingkungan Hidup (LH) Jakarta Pusat, menerjunkan sekitar 200 petugas kebersihan untuk bersihkan sampah pasca aksi unjuk rasa di DPR, Rabu sore (2/10/2019).

Sekitar 200 petugas yang terdiri dari bagian kebersihan dan pertamanan dikerahkan untuk membersihkan sampah-sampah yang berserakan bekas aksi unjuk rasa itu.

Abdul Rahman, korlap Sudin Kebersihan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

“Sekitar 200 orang kami sebar untuk membersihkan sampah dan taman. Pokoknya begitu aksi unjuk rasa selesai kondisi jalanan agak lengang kami langsung bergerak untuk membersihkan lokasi”, papar Abdul Rahman, korlap Sudin Lingkungan Hidup (LH) Jakarta Pusat, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Menurut Abdul Rahman, untuk membersihkan lokasi pasca unjuk rasa terkadang ia bersama timnya mengalami beberapa hambatan. Seperti hembusan angin yang kencang, kendaraan yang lalu lalang hingga sisa hawa pedih di mata akibat semprotan gas air mata. “Alhamdullilah aksi unjuk rasa damai sehingga kendala hari ini hanya hembusan angin saja yang kencang. Waktu peristiwa unjuk rasa yang sempat bentok dengan petugas itu saya dan teman-teman masih terkena sisa gas air mata. Pedih sekali rasanya”, cerita Abdul Rahman.

Abdul Rahman pun berharap agar warga Masyarakat yang melakukan aksi unjuk rasa memperhatikan dan menjaga lokasi taman dan kebersihan lingkungan. “Saya berharap agar setiap masyarakat yang melakukan aksi unjuk rasa untuk membuat juga petugas kebesihan. Seperti aksi di Monas kemarin. Selesai aksi lingkungan juga bersih. Kami hanya mengambil dan membuang sampah yang sudah dikumpulkan dengan baik”, pungkas Abdul Rahman. Herry

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *