Headline

Istagram Rilis Fitur Threads untuk Berbagi Momen Dengan Cepat

490
×

Istagram Rilis Fitur Threads untuk Berbagi Momen Dengan Cepat

Sebarkan artikel ini
twitter threads

Jakarta, faktapers.id – Instagram akhirnya merilis aplikasi pesannya. Diberi nama Threads. Setelah sebelumnya akan aplikasi tersebut beredar luas.

Bagaimana aplikasi Threads itu?

Meski Threads berdiri sendiri, artinya tidak menjadi bagian dari aplikasi Instagram. Tapi menawarkan cara berkomunikasi yang lama dan cepat dengan orang-orang terdekat.

“Kami telah memperkenalkan beberapa cara baru untuk berbagi secara visual di Instagram dan terhubung dengan orang-orang yang Anda sayangi – mulai dari berbagi momen sehari-hari di Stories hingga pesan visual di Direct. Tetapi untuk lingkaran teman kamu yang lebih kecil, kami melihat perlunya tetap lebih terhubung sepanjang hari, sehingga Anda dapat mengomunikasikan apa yang Anda lakukan dan bagaimana perasaan Anda melalui foto dan video,” papar Robby Stein, selaku Director of Product Instagram dalam keterangan resminya.

“Itulah sebabnya kami membuat Threads, cara baru untuk mengirim pesan kepada teman dekat di ruang pribadi,” sambung Robby.

Menurutnya dengan Threads, pengguna dimungkinkan mengirim foto, video, pesan dan Stories ke daftar orang terdekat di akun Instagramnya. Pesan yang dikirim teman dekat nantinya akan muncul, baik di Threads sendiri dan Direct di Instagram.

Robby memaparkan dalam hal ini kendali ada ditangan pengguna, karena akan diberikan kontrol penuh menentukan siapa yang bisa masuk dalam daftar. Selain di Instagram, pengguna dapat membuat daftar teman terdekatnya lewat aplikasi Threads ini.

Terdapat bagian status yang bisa dipilih secara langsung atau dapat membuatnya sendiri. Lagi-lagi tidak ada informasi detail yang akan ditampilkan sehingga privasi tetap terjaga.

Lantaran berbasis visual, saat Threads dibuka akan langsung mengarah ke kamera. Pengguna pun memungkinkan membuat shortcuts, sehingga mereka bisa share hanya dengan menekan dua kali saja.

“Threads akan mulai dikirimkan secara global. Kami harap Threads dapat mendekatkan Anda dengan orang yang Anda sayangi,” sebut Robby. */Uaa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *