Headline

Tak Dilengkapi Papan Proyek, Paving Blok Jalan di Kampung Priuk Disoal Warga

885
×

Tak Dilengkapi Papan Proyek, Paving Blok Jalan di Kampung Priuk Disoal Warga

Sebarkan artikel ini

Tangerang, faktapers.id – Warga Kampung Priuk, Desa Mekarsari, Rajeg, Kabupaten Tangerang soroti proyek paving blok di lingkungan RT 002 RW 003.

Pekerjaan paving blok sepanjang 100 meter dan lebar 3 meter itu tak dilengkapi papan proyek dan pihak pelaksana proyek tak konfirmasi ke pihak RT, RW hingga kepala desa.

Pjs Kepala Desa Mekarsari, Endang Mulyana menuturkan, proyek paving blok di RT 002 RW 03 Kampung Priuk, dirinya tak pernah mengetahui.

“Saya tak mengetahui adanya kegiatan pembangunan jalan di wilayah RT 002 Rw 03,” kata Pjs Kepala Desa Mekarsari Endang Mulyana kepada wartawan, Selasa (26/11/2019).

Endang juga menjelaskan bahwa dirinya tak mengetahui perusahaan yang mengerjakan, anggaran berapa dan dari mana.

“Gimana saya tau anggarannya berapa, yang ngerjakan siapa, dikerjakan perusahaan dari mana. Saya aja baru tau, bahwa ada pengerjaan paving blok disana,” tuturnya.

Terpisah, salah satu warga setempat, mengatakan dirinya tak mengetahui siapa pelaksana proyeknya dan taka da konfirmasi ke warga, RT, RW dan desa.

Seharusnya, lanjut Sarman, pekerjaan yang dilaksanakan pemerintah haruslah transparan dan terbuka. Karena, sumber dananya adalah uang rakyat jadi harus transparan ke rakyat.(linda)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *