Headline

Memalukan Aksi Vandalisme Oknum Mahasiswa Kampus Undiksha

×

Memalukan Aksi Vandalisme Oknum Mahasiswa Kampus Undiksha

Sebarkan artikel ini

Singaraja.Bali.Faktapers.id – Akademika Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) Singaraja, Bali, kembali tercoreng atas ulah oknum mahasiswanya.

Aksi vandalisme itu kembali terjadi Kamis (19/3) pukul 01.30 wita, pada diding gedung yang dicoret dengan tulisan yang tidak layak oleh anak kampus negeri di Bali Utara itu dengan ungkapan kata ditembok gedung Fakultas MIPA, seperti “APA KABAR MAHASISWA UNDIKSHA, AWAS OMNIBUSLAW”, “ INTELEK BANGSAT”, “PARPOL UNDIKSEHA”, serta “KAMPUS DINASTI”.

Tulisan-tulisan itu tak pelak membuat civitas akademika Undiksha yang masuk kampus kaget dan geger. Pantauan Fakta ke Kampus Undiksha, Jumat (20/3) tulisan tidak mendidik itu pun sudah lenyap namun di WAG mahasiswa telah menyebar

Wakil Rektor II Undiksha Singaraja Prof DR Wayan Lasmawan, M.Pd, saat dikonfirmasikan awak media membenarkan kejadian memalukan itu.

“Tadi saya ke kampus, karena kebetulan sesuai dengan instruksi Pak Menteri layanan harus tetap jalan, dan saya ke kantor, dan mendapat laporan kepala Satpam bahwa telah terjadi vandalisme di beberapa titik di lingkungan kampus,” ujar Lasmawan.

Lasmawan menyatakan sebagai lembaga pendidikan, pihaknya sangat menyayangkan tindakan vandalisme itu.

“Kami sebagai lembaga pendidikan, itu sangat menyayangkan kenapa hal ini tejadi. Dan kami berharap bahwa kita semua lebih bijak melihat ini sebagai sesuatu yang memang harus kita telusuri dan kita klarifikasi,” jelas Lasmawan.

Ia mengaku bahwa tindakan vandalisme itu sudah dilaporkan secara tertulis ke Polres Buleleng.

“Atas seizin Bapak Rektor, kami sudah melakukan pelaporan tertulis kepada Kapolres dimana tadi sudah berangkat Kepala Biro UK Undiksha didampingi oleh Komandan Satpam untuk membuat laporan formal ke kepolisian untuk mengusut secara tuntas tentang tindakan vandalisme tersebut,” paparnya.

Sisi lain salah satu Satpam Kampus Undiksha Singaraja ditemui Fakta dan awak media lainya , pihaknya sudah mengumpulkan oknum mahasiswa tersebut bahkan sudah memberikan ganjaran atas apa yang dilakukan oleh mahasiswa.

“Sudah kami kumpulkan dilapangan dan berikan sedikit ganjaran serta mengakui yang bersangkutan mencoret dan itu sudah diapus langsung,”kata penjaga Pos Satpam.(des)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *