RW 01 Kelurahan Kalideres Menerima Bantuan 1.268 Paket Sembako

×

RW 01 Kelurahan Kalideres Menerima Bantuan 1.268 Paket Sembako

Sebarkan artikel ini

Jakarta, Faktapers.id – Pada hari kesembilan pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), wilayah RW 01 Kelurahan Kalideres, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat menerima bantuan sebanyak 1.268 paket sembako dari Pemprov DKI, melalui Dinas Sosial DKI Jakarta, Sabtu (18/4/2020).

Bantuan paket sembako  tersebut berupa beras, sarden, sabun, minyak sayur, masker itu, langsung diberikan kepada para ketua RT di lingkungan RW 01 Kelurahan Kalideres.

Dari keterangan yang dihimpun Faktapers.id bahwa  di lingkungan RW 01 Kelurahan Kalideres, Jakarta Barat, terdapat 12 RT.  Dan Paket sembako yang diserahkan oleh Ketua RW 01, Ubaidillah Almahdi kepada para ketua RT, nantinya akan diberikan langsung ke warga yang ada di lingkungan RW 01 Kelurahan Kalideres .

“Jumlah paket sembako yang kami terima sebanyak 1.268 dus, nantinya langsung diberikan ke masing masing warga,” ujar  ketua RW 01 Kelurahan Kalideres, Ubaidillah Almahdi.

Ubaidillah Almahdi menyampaikan ucapan terimakasih kepada Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan yang mau peduli terhadap masyarakat, khususnya warga RW 01 Kelurahan Kalideres.

“Kami berharap kepada Pemprov DKI Jakarta, agar bagi warga yang belum mendapatkan paket sembako  yang di data oleh para ketua RT bisa mendapatkan paket sembako susulan. Dan  dapat segera direalisasikan. Permasalahannya, warga yang terdampak perekonomiannya akibat persoalan wabah covid-19 sangat berharap adanya pemberiam sembako susulan dari Pemprov DKI Jakarta, “ungkap Ubaidillah.

Dari pantauan Faktapers.id, paket sembako dari Pemprov DKI melalui Dinas Sosial DKI Jakarta itu, datang ke wilayah Kalideres menggunakan truk milik TNI yang dikawal oleh anggota Polsek Kalideres dan Koramil Kalideres Jakarta Barat. Man

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *