Update 14 April 2020: Jumlah Kasus Positif Corona di Indonesia Tembus 4.557 Orang

893
×

Update 14 April 2020: Jumlah Kasus Positif Corona di Indonesia Tembus 4.557 Orang

Sebarkan artikel ini
910679 720
Ilustrasi.

Jakarta, faktapers.id – Jumlah kasus positif virus corona (Covid-19) semakin meningkat setiap harinya. Hingga Selasa (14/4/2020) pagi, berdasarkan data yang diperbarui pada Senin sore bertambah 316 kasus.

Sehingga total positif berjumlah sebanyak 4.557 kasus, sementara yang berhasil disembuhkan 380 orang. 399 orang lainnya telah dinyatakan meninggal dunia.

Dilansir dari laman resmi Covid-19, Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto menjelaskan, jumlah positif di Indonesia hingga Selasa pagi, 14 April 2020, berdasarkan data yang diperbarui pada Senin sore bertambah 316 kasus.

“Kita patut bersyukur sudah ada 380 orang dinyatakan sembuh, kita berharap bahwa ini menjadi sebuah optimisme kita semua bahwa Covid-19 bisa sembuh,” kata Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto.

Lebih lanjut, dalam jumpa pers Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Graha BNPB di Jakarta, Yurianto memaparkan, sehari sebelumnya pada Minggu tercatat kasus positif berjumlah sebanyak 4.241 kasus. Dengan rincian pasien sembuh sebanyak 359 orang, dan meninggal dunia 373 orang.

Berdasarkan pencatatan tersebut, dapat disimpulkan bahwa pasien yang sembuh bertambah 21 orang, sementara yang meninggal bertambah 26 orang.

Sebagian besar yang meninggal ini terutama pada kelompok usia di atas 50 tahun dan memiliki penyakit-penyakit sebelumnya.

“Dari data yang kami punya paling banyak adalah tekanan darah tinggi, diabetes dan beberapa dengan penyakit paru-paru yang kronis,” ujarnya.

Ia mengajak masyarakat Indonesia untuk membangkitkan optimisme bersama mengingat penyebaran yang masih terus terjadi, salah satunya dengan mematuhi anjuran dan instruksi dari pemerintah pusat ataupun daerah.

“Karena itu pembatasan sosial berskala besar (PSBB) adalah kebijakan pemerintah yang harus dipatuhi, bukan hanya diketahui tapi dijalankan,” tutur Yurianto.

Sebagaimana diketahui, Provinsi DKI Jakarta masih menjadi yang terbanyak jumlah Covid-19 di Indonesia, yakni 2.186 jiwa per 13 April.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *