Melawi, faktapers.id – Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Melawi Raisya Sarbina, yang juga istri Wakil bupati Melawi Dadi Sunarya Uy memberikan bantuan makanan siap saji kepada korban banjir di Desa Kompas Raya, Kecamatan Pinoh Utara, Kabupaten Melawi, Selasa (14/7).
“Bantuan yang diberikan nasi kotak 300 kotak, mie instan, dan telor 300 paket diserahkan ke warga yang terkena banjir di Desa Kompas Raya sebanyak 600 paket,” kata Raisya, Selasa.
Penyerahan bantuan dilakukan oleh Ketua(GOW) Raisya Sarbina secara langsung kepada warga yang rumahnya terendam banjir. Khusus di Desa Kompas raya.
Pemberian bantuan merupakan bentuk kepedulian GOW terhadap warga yang tertimpa bencana karena hingga kini masyarakat yang terdampak banjir tersebut belum dapat beraktivitas seperti hari biasanya.
“Kami mengimbau warga agar tetap waspada terhadap kemungkinan banjir yang bakal terjadi karena hingga kini curah hujan masih tinggi di daerah kita ini,” jelasnya.
Salah seorang warga Desa kompas raya mengatakan, sangat berterimakasih kepada Ketua GOW, Raisa sabrina yang telah memberikan bantuan kepada korban banjir di daerahnya tersebut.
Ia menyebutkan, banjir yang terjadi sejak berapahari ini telah merendam rumah warga. Meski tidak menimbulkan korban jiwa, namun banjir telah menyebabkan kerusakan terhadap perabot rumah tangga warga.
Bukan itu saja, warga yang terkena musibah banjir, hingga kini belum dapat beraktivitas seperti biasa untuk menjalankan roda kehidupannya sehari-hari,” jelasnya. (Abd/Skn)