Faktapers.id~ Ika Listiyani ( 20), seorang mahasiswi salah satu perguruan tinggi swasta di purwokerto, dilaporkan tenggelam setelah terseret ombak di Pantai Logending, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah, sabtu ( 12/09/2020 ) sekitar pukul 11.00.
Korban merupakan warga Ds. Pekuncen, Kecamatan Jatilawang, Banyumas tenggelam saat ingin meminta foto di bibir pantai. Korban tidak mengetahui kondisi sekitar dan ombak yang sedang besar menghantam korban, dengan cepatnya kemudian korban tenggelam.
” Saat ingin foto dibibir pantai, lalu datang ombak besar seketika menghantam korban dan menenggelamkannya ” kata Nyoman melalui keterangan tertulis, Sabtu.
Mengetahui korban tenggelam, rekan korban kemudian langsung melapor pada tim SAR terdekat,
Menurut Komandan Tim SAR pencarian korban masih berlanjur hingga detik ini dan melihat kondisi cuaca sekitar dan ombak
” Setelah menereima laporan tersebut kami langsung memberangkatkan satu regu tim SAR untuk menelusuri tempat kejadian tersebut dengan membawa dan menggunakan peralatan lengkap”. Ujarnya
Pada saat ini kondisi pantai selatan kebumen cukup besar, bahkan ketinggian ombak dapat mencapai 8 meter dan ini berbahaya.
TIM SAR setempat menghimbau para nelayan dan pengunjung harap berhati hati dengan kondisi cuaca saat ini khususnya di pantai selatan kebumen.