Denpasar, Bali. Faktapers.id – Diantara empat kecamatan di Denpasar, Kecamatan Denpasar Utara tergolong kasus covid 19 masih tinggi. Untuk menurunkan penyebaran kasus covid 19 di wilayah tersebut tim GTPP Kota Denpasar fokus melakukan aksi penurunan kasus.
Seperti yang dilakukan Jumat (12/11) dilakukan rapat evaluasi yang dipimpin langsung Ketua Harian GTPP Kota Denpasar I Made Toya di aula Kantor Camat Denpasar Utara.
Rapat evaluasi ini juga dihadiri unsur Kepolisian, TNI, OPD Pemkot Denpasar dan juga Desa/Lurah di Kecamatan Denpasar. Hadir juga dalam kesempatan tersebut Kadis Pemberdayaan Masyarakat Desa (Pem-Des) Denpasar, I.B Alit Wiradana serta Camat Denut, I Nyoman Lodra.
Pj. Sekda Kota Denpasar, I Made Toya mengatakan dalam penanganan Covid-19 di Kota Denpasar, koordinasi yang baik harus diutamakan oleh seluruh pemangku kebijakan serta seluruh elemen yang terlibat didalamnya. “Saya melihat selama ini kordinasi dan komunikasi sudah berjalan dengan baik. Terimakasih karena apa yang sudah dilakukan seluruh pihak dalam penanganan Covid-19 di Kota Denpasar selama ini sudah berjalan dengan baik, namun dilapangan perlun dimantapkan lagi koordinasinya,” ungkap Made Toya.
“Seperti kita tahu, kondisi Kota Denpasar berbeda dengan daerah lain di Bali karena heterogen penduduknya. Secara nasional peta persebaran terkait covid-19, Denpasar masuk zona oranye. “Oleh karena itu saya mengajak seluruh satgas yang ada di kecamatan Denpasar Utara untuk tetap semangat dan tidak kenal lelah dalam mengedukasi dan mengingatkan masyarakat untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan,” kata Toya.
Sementara itu, penanganan covid-19 di Denpasar Utara sudah berjalan dengan baik, tetapi ada beberapa desa yang kasusnya cukup tinggi. Paling terpenting bagi kita semua saat ini adalah tetap menerapkan protokol kesehatan dengan baik dalam kehidupan sehari hari. Terkait pula dengan penerapan protokol Kesehatan dalam kegiatan keagamaan hendaknya juga harus diinfokan jauhari sebelumnya agar tidak terjadi miskomunikasi di masyarakat. Semoga apa yang kita harap kan di kota Denpasar kasus covid-19 semakin menurun
Sementara Camat Denpasar Utara, I Nyoman Lodra mengatakan selama ini telah menggencarkan penanganan covid-19 di wilayahnya hingga ke tingkat desa dan kelurahan. “Tentu saja sama dengan kecamatan lainnya, penanganan ini dengan tetap berkoordinasi dengan seluruh stakeholder terkait,” ungkapnya.*/Ans