Jakarta, faktapres.id – Kunjungi warga Rw 10 Meruya Utara, Kembangan, Jakarta Barat, Dandim 0503 Jakarta Barat Kolonel Dadang Ismail Marzuki bersama Danramil Kapten Ayomi dan Kapolsek Kembangan Kompol H.Koiri adakan silaturahmi dan himbauan kepada perwakilan warga Meruya Utara.
Dalam suasan idul fitri Dandim Kolonel Dadang Ismail Marzuki turut mengucapkan selamat hari raya idul fitri, dan berpesan kepada warga RW 10 Meruya Utara Kembangan, Jakarta Barat untuk membantu pemerintah dalam menghimbau dan mendata warga yang baru datang dari mudik yang kembali ke Jakarta.
Dandim juga berpesan kepada Tomas (tokoh masyarakat) dan pengurus likungan agar berperan aktif dalam memberikan himbauan kepada warga yang baru datang untuk menunjukan bukti tes antigen atau bukti bebas kovid 19.
“Hal ini kenapa harus dilakukan untuk menekan angka dan penularan covid 19, khususnya di Jakarta Barat,” terang Dandim.
Sementara itu Matsani, selaku Ketua RW 10 Meruya Utara Kembangan, Jakarta Barat sangat apresiasi dengan kedatangan Dandim Jakarta Barat Kolonel Dadang.
Beliau siap membantu tiga pilar jakbar untuk mendata warga yang baru kembali dari kampung halaman ke Jakarta.
“Kami akan mendata warga yang baru kembali dari kampung halaman bersama dengan pengurus RT yang berada di naugan RW10,” ungkap Matsani.
“Tentunya apabila nantiya ditemukan warga yang baru datang dari kampung halaman yang tidak dapat menunjukan surat bebas covid. Maka kami akan koordinasaikan dengan pihak terkait, dalam hal ini 3 pilar kecamatan kembangan,” paparnya.
Tokoh Pemuda Jakarta Barat, Umar Abdul Aziz mengatakan bahwa di Jakarta Barat ini kinerja TNI – Polri sangat baik.
“Saya melihat kinerja aparat TNI -Polri sangatlah baik, dengan kita melihat dibuat sekat bagi pemudik yang masuk ke wilayah jakarta barat. ini bisa terlihat di perbatasan jakarta barat dan tangerang. Dimana setiap kendaraan berplat daerah diarahkan oleh petugas untuk menunjukan surat bebas covid atau ijin perjalanan dari daerah asal ,di kalideres jakarta barat,” tuturnya kepada faktapers.id