Headline

Buka Bimtek dan Sertifikasi VSGA/SKKNI, Asisten II Sebut Sejalan dengan Visi Misi Gowa

327
×

Buka Bimtek dan Sertifikasi VSGA/SKKNI, Asisten II Sebut Sejalan dengan Visi Misi Gowa

Sebarkan artikel ini

Gowa, Faktapers.id – Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Pemerintah Kabupaten Gowa, Muh Irwan membuka Bimtek dan Sertifikasi Vocational School Graduate Academy (VSGA) Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) bidang TIK bagi angkatan kerja muda di Kabupaten Gowa di Hotel Swiss-Belinn Panakkukang Makassar, Selasa (29/6).

Dalam sambutannya Irwan yang mewakili Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh Balai Besar Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian (BBPSDMP) Kominfo Makassar ini.

Irwan menilai bahwa kegiatan ini sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) yang tentunya sejalan dengan Visi Misi Kabupaten Gowa yaitu Terwujudnya Masyarakat yang Unggul, Tangguh dengan Tata Kelola Pemerintahan Terbaik.

“Pemerintah Kabupaten Gowa berkomitmen untuk membangun sumber daya manusia yang berkualitas dan tercermin dalam visi misi kabupaten Gowa terwujudnya masyarakat yang berkualitas, mandiri dan berdaya saing dengan tata kelola pemerintahan yang baik, meningkatkan kualitas SDM berbasis pada hak-hak dasar kesetaraan gender, nilai budaya dan agama,” ujarnya.

Selain itu, Irwan menyebutkan dengan adanya Bimtek dan Sertifikasi ini tentu akan mempermudah para angkatan kerja muda khususnya di Kabupaten Gowa untuk mendapatkan pekerjaan dan bersaing dengan tenaga kerja lainnya, termasuk tenaga kerja dari luar negeri.

Apalagi saat ini diberlakukannya pasar bebas masyarakat ekonomi Asean. Dimana tenaga kerja dari luar bisa masuk ke Indonesia, sehingga dibutuhkan keterampilan dan sertifikasi untuk bisa bersaing dengan tenaga kerja asing tersebut.

“Saat ini pasar tenaga kerja internasional menuntut tenga kerja yang memiliki kompetensi di segala bidang. Banyak industri dan lembaga yang mempersyaratkan anggotanya untuk memilih sertifikasi kompetensi yang kredibel. Bahkan ada negara yang memberlakukan persyaratan tersebut,” lanjutnya.

Ia berharap agar seluruh peserta manfaatkan kegiatan ini dengan sebaik-baiknya. Ia meminta agar seluruh peserta mengikuti rangkaian materi yang disampaikan.

“Karena kegiatan ini menjadi langkah yang sangat strategis sebagai upaya pemerintah untuk memfasilitasi angkatan kerja muda kita untuk bersaing dengan tenaga kerja asing,” tandasnya.

Darsa Jaya Hedar yang mewakili Kepala BBPSDMP Kominfo Makassar, Djunaidy Aspan dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini salah satu upaya yang dilakukan pemerintah dalam rangka mengakselerasi atau mempercepat pengembangan SDM berbasis kompetensi seperti yang selama ini dicita-citakan.

“VGSA SKKNI ini bertujuan untuk mencetak talenta / SDM yang berkualitas, mempersiapkan daya saing bangsa dan melindungi tenaga kerja berbasis jasa dalam rangka menghadapi revolusi industri 4.0 dimana arus globalisasi dan digitalisasi semakin diperlukan dalam bidang industry, perdagangan jasa bebas dan hampir semua bidang pekerjaan,” ungkapnya.

Lanjutnya, kegiatan ini diikuti sebanyak 60 dengan menyasar para Angkatan kerja muda, Alumni SMK dan Diploma 1-4 dibidang Tehnologi Informasi Komunikasi (TIK) yang belum bekerja dan usia maksimal 29 tahun.

Kemudian peserta akan mengikuti Bimtek selama tiga hari yang dibimbing oleh para instruktur yang memadai dan bersitifikasi den beberapa materi bidang Junior Working Administrator, Video editing dan Staff manegement data.

“Peserta akan diuji kompetensi oleh para aksesor dari LSP bidang TIK selama dua hari dan peserta akan mendapatkan dua sertifikat yaitu satu sertifikat keikutsertaan dalam bimtek dan satu lagi sertifikat lulus kompetensi berlambang garuda yang dikeluarkan oleh BNS melalai rekomendasi dari LSP yang menguji kompetensi peserta,” ungkapnya.

Pada kesempatan ini turut hadir menjadi narasumber Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo-SP) Kabupaten Gowa, Arifuddin Saeni dan Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Gowa, Salahuddin. */Kartia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *