Melawi,Faktapers Id – Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya Usfa Yursa bertindak sebagai Inspektur upacara saat memperingati HUT RI Ke-76 Tahun yang dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Melawi, Selasa (17/8/2021).
Upacara dimulai pukul 07.30 WIB dan diikuti Oleh Forkopimda dan beberapa pejabat yang ada dilingkungan Pemkab Melawi. Sedangkan petugas upacara dibatasi dan hanya diikuti satu regu dari personel Kodim 1205/Sintang, satu regu dari Polres Melawi satu regu dari Sat Pol PP satu regu dari Perhubungan dan Pasukan Paskibraka dari Melawi yang juga dibatasi.
Dalam pelaksanaan upacara tersebut, bertindak sebagai Pembina Upacara Kapten Infanteri Sawira, komandan upacara Letnan dua Infanteri Supiyan, Upacara Peringatan HUT RI Ke-76 Tahun di Kabupaten Melawi dilaksanakan secara sederhana dan khidmat, sangat minimalis,dan mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19.
” Dadi Sunarya Usfa Yursa katakan Semua ini merupakan petunjuk dari pusat Saya minta maaf tidak seperti biasanya undangan juga terbatas. lanjut Bupati katakan Dirgahayu Republik Indonesia yang Ke-76 Tahun Semoga Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh, Sekali merdeka Tetap Merdeka, Adil, Pantas, Hebat, Harmonis dalam keberagaman.
Semoga di hari kemerdekaan ini Kita Semua diberikan kesehatan, umur panjang, Dan di Jauhi dari wabah Virus Corona/Covid -19 serta kemudahkan dalam Semua Proses Kehidupan.kata Bupati Melawi H. Dadi Sunarya Usfa Yursa.
Pelaksanaan HUT RI Ke-76 Tahun di Kabupaten Melawi terdiri dari beberapa rangkaian kegiatan, yakni Apel kehormatan dan Renungan Suci yang dilaksanakan pada hari Senin Malam 16 Agustus 2021 pukul 23.30 WIB di Taman Makam Bahagia Nanga Pinoh. Bertindak sebagai Inspektur Upacara Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto, S.I.K.
” Tampak Hadir Bupati Melawi H. Dadi Sunarya Usfa Yusra, Wakil Bupati Melawi Drs. Kluisen, Waka Polres Melawi Kompol Agus Mulyana, Ketua DPRD Melawi Widya Astuti, Wakil Ketua I DPRD Melawi Hendegi Januardi Usfa Yusra, Para PJU Polres Melawi serta Tamu undangan lainnya.Abd/Skn