Headline

Kelurahan Petojo Utara Gelar Vaksinasi di RPTRA Flamboyan Kejora

494
×

Kelurahan Petojo Utara Gelar Vaksinasi di RPTRA Flamboyan Kejora

Sebarkan artikel ini

Jakarta, Faktapers.id -Kelurahan Petojo Utara, Gambir, Jakarta Pusat berkolaborasi dengan tenaga kesehatan (Nakes) RSDC Wisma atlet gelar vaksinasi di RPTRA Flamboyan Kejora Rw. 02. Kegiatan ini digelar untuk percepatan vaksinasi covid-19 di Wilayah Kota Administrasi Jakarta Pusat.

Lurah Petojo Indarto mengatakan, target vaksinasi yang di gelar di RPTRA yakni 150 orang, namun yang terdaftar mengikuti vaksinasi 85 orang. Kegiatan ini berlangsung pukul 08.00 s.d. 11.30 Wib.

“Totalnya ada 85 orang yang terdaftar vaksinasi covid-19, dari 85 orang tersebut 73 orang yang menjalani vaksiniasi, 12 orang gagal menjalani vaksinasi karena tense darahnya tinggi dan kolestrol serta penyakit lainnya,” ujar Indarto saat di konfirmasi, Jum’at (20/8/2021).

Indarto mengungkapkan, dari 85 orang yang terdaftar vaksinasi, 77 orang merupakan warga Kelurahan Petojo Utara dan pelajar, dengan rincian sebagai berikut yang menjalani vaksinasi dosis pertama Sinovac sebanyak 7 orang, dosis kedua sebanyak 33 orang, sedangkan vaksinasi dosis pertama Astra Z sebanyak 15 orang dan dosis kedua sebanyak 18 orang, ujarnya.

Kegiatan vaksinasi di RPTRA ini berkat kerja sama antara Kelurahan Petojo Utara, Puskesmas Kelurahan dan RSDC Wisma atlet. RCDC wisma atlet menerjunkan 5 tenaga kesehatan dan dibantu tenaga kesehatan Puskesmas.

Ia berharap, warga yang sudah menjalani vaksinasi akan lebih terlindungi dari terpaparnya covid-19, namun harus tetap waspada dan taati protokol kesehatan dengan menerapkan 3M, tambahnya.Tajuli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *