Headline

Aktif Turun Ditengah Pandemi..?, Sutjidra dan Supit Bagi Sembako ke Nelayan Anturan

239
×

Aktif Turun Ditengah Pandemi..?, Sutjidra dan Supit Bagi Sembako ke Nelayan Anturan

Sebarkan artikel ini

Singaraja.Bali.Faktapers.id -Sambangi warga pesisir pantai Desa Anturan Kecamatan Buleleng. Dua pejabat Buleleng Legeslatif dan Eksekutif yakni dr. Nyoman Sutjidra,Sp.OG dan Gede Supriatna berbagi sembako untuk nelayan Taruna Samudra.

Kedatangan dua pejabat yang digadang-gadang bakal maju di Pilkada Buleleng 2024 nanti, terus gencar melakukan Bhakti Sosial sembari meraup simpatik masyarakat. Nyoman Sutjidra belakangan ini santer bakal maju Bupati Buleleng merebut kursi Agus Suradnyana dan kini ditengah Pandemi lebih aktif turun kemasyarakat.

Kendati jarang turun sebelum pandemi dan warga nelayan hanya mengenal nama belakangan ini, kini menyambut di Balai Kelompok dengan di hadiri Kades Anturan Ketut Soka, Kades Tukad Mungga Putu Madia, Kadis Sosial Putu Kariaman , dinasos. Pembagian 195 paket selain disebar ke wilayah Anturan juga menyasar nelayan di pesisir desa Pemuteran dan Banyupoh Kecamatan Gerokgak.

Pengamanan bakti sosial pembagian paket yang bersumber dari dinas sosial RI Sabtu (28/8) pukul 09.00 wita, Pol Airud Polres Buleleng di wakili KBO Iptu Dewa Sadnyana bersama personil melakukan pengamanan dan penerapan prokes yang ketat.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng Putu Kariaman yang mendampingi langsung pembagian 70 paket khusus di wilayah Desa Anturan saat dikonfirmasi menjelaskan,

“Kami menyalurkan sembako tersebut kepada warga nelayan baik yang pelaku wisata terdampak pandemic, bantuan tersebut bersumber dari CSR non APBD yang disalurkan oleh para pengusaha Thiong Hoa. Kemarin kita bagikan untuk warga Desa Tukad Mungga 50 paket, Anturan 70 pake, Banyupoh 25 paket dan Pemuteran 50 paket semua itu berdasarkan permintaan para kelompok nelayan yang diajukan kepemerintah desa untuk diminta ke pemerintah daerah. Jadi Dinas Sosial menyalurkan sesuai permintaan dari kepala Desa, “jelas Kariaman. Des

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *