Jakarta, faktapers.id – Panglima Komando Lintas Laut Militer (Pangkolinlamil) Laksamana Muda TNI Erwin S Aldedharma hari ini resmi naik pangkat Bintang Dua atau Laksamana Muda (Laksda) TNI setelah melaksanakan laporan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat semula kepada Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (6/9).
Kenaikan pangkat Pangkolinlamil itu dilakukan berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) RI Nomor 83/TNI/2021 tanggal 30 Agustus 2021 dan Surat Perintah Panglima TNI Nomor Sprin/1925 /VIII/2021 tanggal 31 Agustus 2021.
Panglima Kolinlamil melaporkan kenaikan pangkatnya bersama dengan 13 Pati TNI AD, 2 Pati TNI AL dan 9 Pati TNI AU.
Seperti diketahui, Laksamana Muda TNI Erwin S Aldedharma telah dilantik menjadi Panglima Komando Lintas Laut Militer (Pangkolinlamil) oleh Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono pada Senin, 9 Agustus 2021 yang lalu, di Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur.
Selain Pangkolinlamil, 2 Perwira Tinggi TNI Angkatan Laut lainnya juga mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi dari pangkat sebelumnya.
Mereka adalah Laksdya TNI Muhammad Ali yang menjabat Pangkogabwilhan I, dan Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina Komandan Lantamal IX Ambon.
Usai melaksanakan pelaporan kepada Panglima TNI, Pangkolinlamil bersama dengan Pati lainnya juga secara khusus bertemu dengan Kasal Laksamana TNI Yudo Margono untuk melaporkan kenaikan pangkatnya di Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur. Han