Headline

TP-PKK dan GOW Melawi Peduli Korban Banjir

353
×

TP-PKK dan GOW Melawi Peduli Korban Banjir

Sebarkan artikel ini

Melawi, Faktapers.Id – Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama yang terdampak bencana banjir, Tim Penggerak PKK bersama Gabungan Organisasi Wanita (GOW) dan Dharma Wanita Persatuan (DWP) memberikan bantuan kepada warga terdampak banjir pinggiran sungai, diantaranya Desa Sidomulyo, Desa Baru dan Desa Tanjung Niaga Kecamatan Nanga Pinoh.

Bantuan tersebut diserahkan secara Door to Door kepada warga masyarakat, Senin (06/09/2021).

Sa’at pelaksanaan pembagian bantuan sembako tersebut dipimpin oleh Ketua TP-PKK Kabupaten Melawi Ny. Raisya Sarbina Dadi, SE.,M.A.P didampingi Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Ny. Rima Pramita, S.KM.,MM dan Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Ny Petronella Paulus.

Semua kegiatan tersebut adalah sebagai bentuk kepedulian TP-PKK Kabupaten Melawi  bersama Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Untuk berbagi Kepada warga masyarakat yang terdampak banjir.

Sa’at memberikan bantuan, Ketua TP-PKK Kabupaten Melawi Ny. Raisya Sarbina Dadi, SE.,M.A.P mengatakan bahwa bantuan yang diberikan sebanyak 200 Paket tersebut adalah berupa sembako, xiantaranya minyak goreng, telur, mie, sarden dan biskuit.

“Dengan Harapan bantuan Ini semoga bisa membantu untuk meringankan beban terhadap warga yang terkena musibah banjir yang terjadi di beberapa hari Ini.  Memang kami menyadari tidak bisa untuk berbuat lebih banyak, tapi dengan apa yang kami berikan pada saat ini semoga bermanfaat,” ungkapnya.

Raisya juga mengajak kepada saudara saudaranya yang memiliki kelebihan rejeki intuk bisa saling berbagi dan saling peduli, Insya Allah, “Apa yang kita salurkan kelak menjadi ladang amal bagi kita, Terlebih lagi disamping terkena musibah banjir kita juga sekarang sedang berada di musim Pandemi Covi-19,” ujarnya.

Sebaga Kepala Dusun Pangkoh Desa Baru, Kecamatan Nanga Pinoh Tarmiji mengucapkan terima kasih Kepada Ketua TP-PKK Kabupaten Melawi Ny. Raisya Sarbina Dadi, SE.,M.A.P,  Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Ny. Rima Pramita, S.KM.,MM dan Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Ny Petronella Paulus, beserta para Ibu-ibu yang turut serta membantu.

“Karena sudah barang tentu apa yang dilakukan oleh para ibu ibu kali ini bisa meringankan beban warga yang terdampak banjir. Sehingga mereka bukan hanya bisa terbantukan dalam hal kebutuhan sehari-hari saja  tetapi juga bisa berbagi cerita mengenai banjir yang mereka alami sekarang ini,” jelasnya.

” Saya atas nama Pemerintah Desa Baru mengucapkan terimakasih kepada ketua TP-PKK Kabupaten Melawi Ny. Raisya Sarbina Dadi, Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Ny. Rima Pramita dan Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Ny Petronella Paulus atas kunjungannya ke dusun kami ini. Kami sangat mengakui apa yang Ibu-ibu lakukan adalah merupakan bentuk kepedulian yang sangat luar biasa terhadap warga yang sat ini sedang terkena banjir, sehingga segala akifitas kami lumpuh total dan tutup,” papar Raisya. Skn/Abd.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *