Headline

Personil Polri Jajaran Polda Sulsel Sangat Konsisten Bantu Korban Bencana Alam

436
×

Personil Polri Jajaran Polda Sulsel Sangat Konsisten Bantu Korban Bencana Alam

Sebarkan artikel ini

Makassar, Faktapers.id  – Kabidhumas Polda Sulsel, Kombes Pol E. Zulpan mengatakan bencana alam seperti banjir, erupsi gunung merapi dan tanah longsor menjadi perhatian Polri. Olehnya itu, personel Polri sangat konsisten membantu para korban, bila terjadi bencana alam.

Seperti yang ditunjukan 30 personil BKO Polres Palopo yang membantu melakukan kerja bakti dan menyalurkan sembako kepada warga yang berdampak bencana banjir di Desa Pelalan Kec. Lamasi Timur Kab. Luwu, Selasa (05/10/2021).

Kerja bakti yang dilakukan bertempat di asrama mahasiswa STT YESYURUN ARASTAMAR Lamasi.

Diketahui, para personil BKO tersebut juga mendistribusikan sembako yang berupa indomie, air mineral, biskuit dan gula pasir yang sumbernya dari relawan dari berbagai daerah dan masyarakat setempat.

Dikatakan lagi E. Zulpan, bencana alam banjir dan tanah longsor yang mengakibatkan korban jiwa, kerugian material, kerusakan lingkungan serta menimbulkan dampak psikologis yang sangat serius bagi masyarakat Indonesia.

“Diharapkan kehadiran Polri dapat sebagai penolong bagi masyarakat yang menjadi korban bencana”, kata E. Zulpan, Selasa (5/10/2021).

Selain membantu korban, lanjut E. Zulpan, kehadiran personel Polri mampu melakukan langkah-langkah taktis dalam rangka rehabilitasi bagi korban bencana. Hal tersebut harus dilakukan Polri bekerjasama dengan seluruh pemangku kebijakan.

“Jadi, Polri bisa tampil dalam memberikan pengamanan, penyelamatan, perlindungan dan evakuasi terhadap korban, serta melakukan proses penegakan hukum bagi pihak-pihak yang melakukan tindak pidana saat terjadi bencana”, kata E. Zulpan. */Kartia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *