Headline

Seorang Pekerja Proyek Pembangunan LRT Sekarat, Terjatuh Di Ketinggian 8 Meter

551
×

Seorang Pekerja Proyek Pembangunan LRT Sekarat, Terjatuh Di Ketinggian 8 Meter

Sebarkan artikel ini

Jakarta, Faktapers.id – Apes menimpa seorang pekerja proyek pembangunan Lintas Rel Terpadu (LRT) Jakarta. Ia terjatuh di depan Plaza Festival, Setiabudi Kuningan, Jakarta Selatan pada Kamis (21/10/2021), namun tidak meninggal dunia.

Kapolsek Setiabudi, Kompol Beddy Suwendi mengatakan bahwa korban dalam insiden tersebut tak meninggal dunia.

“Korban masih hidup, namun tidak sadar,” ungkap Beddy saat dikonfirmasi, Kamis (21/10/2021).

Disampaikannya bahwa pekerja proyek tersebut saat ini tengah mendapat perawatan lebih lanjut di rumah sakit.

Menurutnya, dalam insiden itu korban terjatuh dari ketinggian 8 meter. Dlam kejadian ini Polisi pun tengah melakukan pendalaman dengan memeriksa sejumlah saksi di lokasi.

“Saat ini ditangani di RS MMC Kuningan,” sebutnya.

“Di TKP ada Kanit Reskrim sedang berkorodinasi untuk mencari keterangan-keterangan dari saksi,” ujarnya.

Beddy menyebutkan total ada 3 saksi yang telah diminta keterangan, diantaranya mandor, kepala proyek dan kerabat korban yang jatuh di lokasi. []

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *