Jakarta, Faktapers.id -Warga RT.11 RW. 04 Kelurahan Kebon Kelapa, Gambir, Jakarta Pusat melakukan pemilihan ketua RT dengan cara tatap muka berlangsung di Jalan Juanda 2 tepatnya di depan Pos RW.04, yang digelar, Selasa Malam (26/10/2021).
Lurah Kebon Kelapa, Nurbin Tumbur Togar PH mengatakan, Pemilihan Ketua RT.11 RW.04 di wilayahnya dilakukan dengan cara tatap muka. Sebelumnya pihaknya sudah menganjurkan Pemilihan RT dilakukan dengan cara daring atau kotak keliling k e rumah warga. Hal ini mengingat DKI masih masa PPKM level 2.
” Namun warga mengusulkan pemilihan Ketua RT.11 RW.04 dilakukan dengan cara melalui tatap muka, yang katanya seiring dilonggarkan kegiatan masyarakat,” ujar Togar didampingi Kepala Seksi Pemerintahan Kelurahan Kebon Kelapa, M. Imron Sumadi.
Atas dasar hal tersebut, pemilihan ketua RT.11 RW.04 dlakukan dengan cara tatap muka, dengan syarat warga harus displin menerapkan protoko kesehatan yakni 3M ( memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak. Selain itu juga ditempat pemilihan RT harus ada pengukur suhu badan dan keluar masuk ke tempat pemilihan harus dibedakan.
Peserta pemilih datangnya harus bergantian dengan jumlah 50 persen dari jumlah pemilih, selesai memilih warga langsung pulang. Dalam penghitungan suara warga tidak boleh datang, yang boleh hanya panitia,perwakilam warga serta calon RT.
Saya bersyukur, Pemilihan ketua RT.11 RW.04 masa PPKM level 2 berjalan lancar dengan protokol kesehatan yang ketat, warga semua mematuhi.
“Pemilihan Ketua Rt.11 RW.04 diikuti 2 calon yakni Endang Irmansyah nomor 1 dan Rudi Iskandar nomor urut 2. Ketua RT terpilih yaitu Rudi Iskandar dengan 80 suara sedangkan lawannya Endang irmansyah hanya 35 suara,”ungkapnya.Tajuli