DaerahBali

PDI Perjuangan Buleleng Gelontorkan Sembako Sambut Nyepi Untuk Lansia Desa Selat

629
×

PDI Perjuangan Buleleng Gelontorkan Sembako Sambut Nyepi Untuk Lansia Desa Selat

Sebarkan artikel ini

Singaraja, Faktapers.id –Dalam rangka merayakan HUT PDI Perjuangan ke 49 dan menyambut hari raya nyepi tahun baru çaka 1944, PDI Perjuangan Ranting Desa Selat kecamatan Sukasada melaksanakan kegiatan bakti sosial dgn bersih” sampah plastik selain di jalan juga di area Pura Sari Desa Adat Selat.

Aksi bersih-bersih dikoordinir anggota DPRD Buleleng sekaligus putra desa Selat, Putu Mangku Budiasa SH,MH., aksi bersih tersebut dikemas dengan pemberian paket sembako kepada pengempon pura yang dikhususkan untuk para lansia

Menariknya kegiatan bakti sosial ini juga dihadiri Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Buleleng yang juga Ketua DPRD Buleleng Gede Supriatna, SH, dan Bendahara DPC PDI Perjuangan Ketut Ngurah Arya, serta anggota fraksi PDI Perjuangan DPRD Buleleng juga dihadiri oleh pengurus Ranting, Anak Ranting dan Satgas PDI Perjuangan Ranting Desa Selat.

Paket sembako diglontorkan untuk lansia kurang mampu sebelum hari raya Nyepi Çaka 1944 yang akan di laksanakan umat Hindu pada 3 Maret 2024

Ketua Ranting PDI Perjuangan Desa Selat sangat mengapresiasi dengan mengucapan terima kasih kepada Sekretaris dan Bendahara DPC PDI Perjuangan atas kehadirannya ditengah hari raya dan pandemi dalam bakti sosial kali ini.

Diketahui bantuan tersebut juga digelontorkan dua Pengurus PDI Perjuangan yang duduk di DPR RI yakni Ketut Kariyasa Adnyana, Sp dan Ibu DR (HC) Puan Maharani,S.sos selaku Ketua DPR RI pusat

Putu Mangku Budiasa kepada awak media usai menggelontorkan sembako Senin (28/2) mengatakan,

“Bantuan ini yang digelontorkan Pengurus PDI Perjuangan dikhususkan kepada lansia kurang mampu selain dalam menghadapi Pandemi juga bertepatan dengan Hari Raya Nyepi çaka 1944. Kami pengurus partai akan selalu berupaya menjalin tali kasih membantu yang membutuhkan bersama Partai saat kondisi seperti ini,”jelas Mangku Budiasa. ds

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *