Jabodetabek

PPSU Senen Kuras Lumpur dan Sampah Saluran di Rw.04

264
×

PPSU Senen Kuras Lumpur dan Sampah Saluran di Rw.04

Sebarkan artikel ini

Jakarta, Faktapers.id – Sejumlah Satgas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Senen, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat menguras lumpur dan sampah daun serta plastik di saluran air di dua titik lokasi.

Kasie Ekbang Kelurahan Senen, Hagi mengatakan, dari hasil pantauan satgas PPSU saluran di Jalan Bungur Besar Raya (Kebon Bayem) dan Jalan Stasiun Senen (depan bengkel auto mega) ada tumpukan sampah daun dan plastik, langsung kita lakukan pengurasan.

” Hasilnya 5 karung lumpur dan sampah berhasil diangkat, agar saat hujan nanti aliran air berjalan normal dan tidak terjadi genangan di badan jalan,”ujar Hagi, Kamis (12/5/2022).

Dalam pengurasan saluran di dua titik tersebut, pihaknya mengerahkan 8 satgas PPSU. Mereka selain membersihkan sampah daun dan plastik juga mengeruk sendimen lumpur supaya daya tampung debit air lebih banyak saat hujan lebat, jelas Hagi.

” Satgas PPSU Kelurahan Senen selalu keliling wilayah, begitu lihat ada saluran yang penuh sampah langsung dibersihkan,” tandasnya. Tajuli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *