Singaraja.Faktapres.id -Obyek wisata kolam renang air Sanih di hari manis Kuningan diserbu pengunjung hampir terjadi petaka namun berkat pertolongan para pihak seperti Bhabinkamtibmas Desa Bukti bersama scurity kolam melakukan penyelamatan/pertolongan pertama kepada pengunjung tenggelam bernama Kadek Sukarada,(14) asal Selulung Timur desa Belantih Kecamatan Kintamani Kabupaten Bangli.
Saat itu Sukarada bersama kedua orang tua Made Selamat, (45) dan Nyoman Darmi berlancong ke kolam Air Sanih Kecamatan Kubutambahan Buleleng Minggu (13/1) sekira pukul 12.00 wita sembari berlibur dan berenang.
Kemudian keluarga tersebut melakukan mandi di kamar mandi dan satu orang anaknya bernama Kadek Sukarada menceburkan diri ke kolam yang dalam dan tidak muncul – muncul di permukaan kolam.
Selang berapa menit kebetulan ada warga dari desa Lokapaksa Seririt bernama Abigara,(19), melihat korban sudah dibawah dasar kolam dan tidak bergerak seketika pengunjung tersebut berenang dan mengangkat korban keatas serta tidak sadarkan diri lalu Abigara membantu dengan memberi pertolongan pertama, setelah melakukan pertolongan pertama korban mengeluarkan air dari mulutnya dan sudah sadarkan diri,
Scurity dan Bhabinkamtibmas langsung berinisiatif mengajak korban ke RSUD Singaraja dan korban dalam keadaan selamat namun masih menjalani rawat inap di RSUD Singaraja.
Kapolsek Kubutambahan AKP Ketut Suparta kepada Fakta media mengatakan, ” Benar tadi di Kolam Air Sanih ada kejadian kecil, berkat bantuan semua pihak korban dari Kintamani selamat dan sekarang menjalani rawat inap di RSUD Singaraja. Kami akan koordinasi dengan pengelola tekan kan terhadap pengamanan disekitar kolam untuk tetap siaga karena situasi apalagi hari raya tentu pengunjung akan membludak disamping itu perlunya pengawasan orang tua dalam mengawasi anaknya ,”papar Kapolsek AKP Ketut Suparta.
ds