DaerahBali

Tata Pasar Anyar Dengan Kebersihan, Kresna Budi Apresiasi 5 Bulan Kerja PJ Bupati Buleleng Lihadnyana

245
×

Tata Pasar Anyar Dengan Kebersihan, Kresna Budi Apresiasi 5 Bulan Kerja PJ Bupati Buleleng Lihadnyana

Sebarkan artikel ini

Singaraja.Faktapres.id – Pasar Anyar Buleleng yang sebelumnya kumuh dipenuhi sampah dan parkir sembrawut akibat tata kelola yang salah kini setelah Presiden Joko Widodo menyambangi bersama rombongan pada 2 Februari 2023 mulai ada peningkatan penataan.

Pantauan dan berbagai informasi awak media Fakta, diketahui pedagang pasar Anyar yang berada dilantai dua beberapa juga memiliki lapak di bawah sehingga dan terjadi pembiaran selama ini.

Pj Bupati Buleleng Ketut Lihadnya harus bekerja extra keras untuk menata kelola pasar tersebut dengan lingkungan bersih yang nantinya berdampak baik. Lihadnyana yang lahir dari kalangan keluarga sederhana tau persis keadaan masyarakat seperti para pedagang namun perlu pendekatan secara persuasif kepada warganya sehingga diterima dengan baik sert peran PD Pasar Buleleng sangat penting.

5 bulan Ketut Lihadnyana putra asli Desa Kekeran Busungbiu menjabat sebagai Pj Bupati Buleleng banyak predikat yang ditorehkan untuk rakyat Buleleng pasalnya pekerjaan bupati lama secara signifikan belum sepenuhnya terlaksana.

Kresna Budi putra asli Buleleng selaku ketua komisi II DPRD provensi Bali sangat mendorong atas kebijakan yang diambil Pj Ketut Lihdanyana membangun demi Buleleng.

Kepada media Fakta Minggu (5/2) dikediamanya di Kelurahan Liligundi mengungkapkan,

“Gubernur Bali Wayan Koster tidak salah menunjuk Pj Ketut Lihadnyana, terhadap tata kelola maupun kebersihan pasar Anyar harus dipertahankan dan nantinya mungkin pedagang yang sudah mengerti akan kebijakan di ambil Lihadnyana lebih mengikuti sehingga pasar Banyuasri dapat lebih ditingkatkan atau di fungsikan sehingga pasar Banyuasri lebih hidup. Dan kami yakin Pj Ketut Lihadnyana mampu menata berdasarkan pengalamanya apalagi orang birokrasi yang tidak memiliki kepentingan politik dan pernah menjabat plt Bupati Badung. Peran dari pada PD sangat penting menjaga kebersihan pasar Anyar, seperti penataan parkir sehingga dapat meningkatkan PAD Buleleng,”kata Kresna Budi.

(ds)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *