DaerahJawa

HUT ke-39 RSCH Klaten Gelar Baksos Pengobatan Gratis di Logede

366
×

HUT ke-39 RSCH Klaten Gelar Baksos Pengobatan Gratis di Logede

Sebarkan artikel ini

Klaten, faktapers.id – Rumah SakiCakra Husada (RSCH) Klaten dalam memperingati Hari Jadi 39 Tahun menggelar Bakti Sosial (Baksos) Pemeriksaan Kesehatan dan Pengobatan Gratis bagi masyarakat di Desa Logede Kecamatan Karangnongko, Klaten, Kamis (9/02/2023).

Tim Kesehatan yang langsung dipimpin oleh dr. Sumarsono tersebut memberikan pelayanan kesehatan berupa fisioterapy dan kesehatan umum. Antusias masyarakat terlihat dari pagi sudah mendaftarkan antrian dari pukul 08.00 WIB.

Pemeriksaan Kesehatan dan pengobatan menyasar masyarakat umum, ibu balita, lanjut usia dan ibu hamil serta ibu menyusui yang berasal dari sekitar Desa Logede, Ngemplak, Jiwan, Kanoman dan desa sekitar.

“Baksos ini akan terus kita lakukan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat yang lebih baik. RS Cakra Husada mempunyai 6 klinik diwilayah Klaten, salah satunya ada di Kemalang,” terang Sumarsono.

Untuk materi pengobatan, kata dia, saat ini dikenalkan fisioterapy gelombang ultrasonik, gelombang elektromagnetic berfrekvensi tinggi yang bertujuan memulihkan gangguan otot tulang dan saraf.

“Sementara pengobatan umum berlaku untuk semua jenis penyakit. Kalau perlu dirujuk maka akan kita rujuk ke RSCH. Untuk baksos tidak hanya setiap tahun, namun dihari tertentu RSCH tetap melakukannya ditempat lain,” ujar dia.

Perlu diketahui, dalam melakukan pelayanan masyarakat tepatnya di HUT RSCH ke-39 ini mendapatkan kado spesial berupa akreditasi Bintang 5 yang artinya sempurna. Harapannya kedepan dalam pelayanan ini RSCH Klaten makin terus melayani dengan baik sesuai standar menteri kesehatan.

Kepala Desa Logede, Warsana dalam keterangannya menyambut baik sekaligus memberikan apresiasi atas kegiatan hari ini yang diselenggarakan oleh RSCH Klaten. Menurut dia, kegiatan baksos RSCH ini dapat membantu menyehatkan masyarakat.

“Kami mewakili masyarakat Desa Logede mengucapkan terima kasih atas kepedulian RSCH Klaten kepada masyarakat kami dengan menyelenggarakan bakti sosial cek kesehatan dan pengobatan gratis pagi hari ini,” ucap Kades.

Ia juga berharap dalam kegiatan ini bisa menjadi agenda rutin rumah sakit dan Selamat Ulang Tahun RSCH ke 39 semoga semakin sukses dan semakin baik kedepannya dalam melayani warga Klaten.

(Madi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *