Jabodetabek

Plt Kemenag Jakarta Barat; Memiliki Anak yang Pintar Tetapi Harus Ditanamkan Ajaran Agama

134
×

Plt Kemenag Jakarta Barat; Memiliki Anak yang Pintar Tetapi Harus Ditanamkan Ajaran Agama

Sebarkan artikel ini

Jakarta, Faktapers.id – Plt Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Jakarta Barat, Jandan Zaeni Dahlan mengungkapkan hari kehari saat ini minat dan semangat masyarakat untuk menghafal Al-Qur’an semakin besar di kota besar seperti Jakarta.

“Saya terharu dengan semangat saudara -saudara kita. Meski berada di Kota Metropolitan, tetapi tetap semangat dan perhatian ingin menjaga marwah Al-Qur’an,” ujar Plt Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Jakarta Barat, Jandan Zaeni Dahlan saat acara Wisuda Tahfidz Taman Embun Islamic Edu Care di Gedung PPSB KH Usman Perak, Rawabuaya, Jakarta Barat, Sabtu (29/7/2023).

Jandan menjelaskan orang tua yang peduli mengenalkan Al-Qur’an pada anak-anaknya akan mendapatkan pahala di sisi Allah. Menurutnya, orang tua boleh memiliki anak yang pintar, tetapi harus dikenalkan dan ditanamkan sejak kecil dengan ajaran agama.

“Karena itu saya sangat bersyukur kepada penyelenggara (Taman Embun) yang mau menyediakan tenaga, waktu dan tempat untuk mengapresiasi anak-anak para penghafal Al-Qur’an,” ucapnya.

Iya juga berpesan, agar orang tua terus memantau anaknya untuk tetap istiqamah melaksanakan ajaran Islam.

“Orang tua harus sedih jika anaknya tidak bisa baca Al-Qur’an, tidak bisa shalat, pergaulannya tidak karuan, nanti bagaimana pertanggungjawabannya di akhirat kepada Allah. Selamat kepada ibu dan bapak yang anaknya diwisuda, semoga menjadi anak yang saleh dan menjadi penolong orang tuanya di akhirat,” pungkasmya.

(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *