DaerahKalimantan

Ungkapan Terimakasih atas Kebijakan Bupati Melawi Menentukan Ruas Jalan Dibangun Melalui ABPN

125
×

Ungkapan Terimakasih atas Kebijakan Bupati Melawi Menentukan Ruas Jalan Dibangun Melalui ABPN

Sebarkan artikel ini

Melawi, Faktapers.id – Warga mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Melawi mewujudkan Kabupaten Melawi yang maju terus. Berbagai upaya pun terus dilakukan oleh Pemkab Melawi, salah satunya dengan membangun infrastruktur khususnya jalan.

Pembangunan ini tentu diyakini sebagai upaya melancarkan arus lalu lintas lebih efisien yang akan menopang pertumbuhan perekonomian di masa depan. Selain itu, akan membuat perputaran ekonomi semakin lancar dan masyarakat semakin sejahtera.

Menapaki tahun 2023 ini, telah banyak infrastruktur kabupaten yang sudah dibangun, baik melalui UPJJ PUPR Kabupaten Melawi, bahkan saat ini ada infrastruktur sedang dibangun juga melalui APBN, salah satunya adalah peningkatan ruas jalan simpang buil menuju desa batu ampar dan buil menuju kecamatan belimbing ulu.

Pembangunan infrastruktur tersebut menuai beragam tanggapan positif dari berbagai kalangan masyarakat.

Tokoh pemuda Desa Batu Ampar, Kecamatan Belimbing, Kabupaten Melawi, Yakop Santoso mengungkapkan jika kinerja pasangan Bupati H.Dadi Sunarya UY dan Wabup Drs Kluisen, terkhusus Hendegi Januardi UY selaku Wakil Ketua 1 DPRD Kabupaten Melawi yang memperjuangkan sehingga ruas jalan simpang buil batu ampar bisa dihitamkan.dan patut mendapatkan apresiasi.

“Sebagai masyarakat batu ampar kami tentu merasa senang atas pembangunan infrastruktur yang dilakukan oleh pemerintah daerah melalui APBN. Dibawah kepemimpinan H.Dadi Sunarya.UY pembangunan infrastruktur terus digempur. Jalan Mulus Ekonomi Bagus,” terang Yakop santoso sapaan akrabnya Yakop di Desa batu ampar Kecamatan belimbing Selasa (4/10/2023).

Ia menyebut jika tahun 2020 lalu, dirinya pernah menyampaikan kepada Handegi Januardi saat mengunjungi desa ini pada kegiatan kampanye. Saat itu hanya satu yang diinginkan oleh masyarakat desa, yaitu menginginkan jalan yang mulus, pungkasnya.

“Alhamdulillah, setelah diberi amanah oleh masyarakat, pasangan bupati dan wabup melawi tidak mengingkari janjinya itu. Jalan yang menjadi prasarana masyarakat beraktivitas kini telah masuk ke tahap pengaspalan, sesuai dengan apa yang diharapkan masyarakat,” ungkapnya.

Rasa bangga pun tercetus dari Yakop mewakili dari seluruh warga masyarakat, ” Saya bangga, punya pemimpin yang peduli dengan pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan. Itu artinya sangat memprioritaskan kepentingan masyarakat,” ucapnya.

Ia juga mengucapkan terimakasih kepada bapak Lasarus anggota DPR-RI yang telah mengalokasi melalui kebijakannya di parlemen. “Sehingga pembangunan jalan menuju ke desa kami bisa terealisasi.yang saat ini dalam tahap pengerjaan, tandas Yakop sembari memohon doa agar pembangunan ini tidak ada kendala hingga selesai pengerjaannya. Terimakasih pemkab melawi, kami senang sebentar lagi jalan kami akan menghitam. Ini memang harapan kami,” pungkasnya.

Ditempat yang berbeda menanggapi apa yang telah disampaikan oleh Yakop, seorang tokoh pemuda Desa Batu Ampar, Nawawi juga selaku manager PT Eria Makmur sebagai perusahaan yang menjadi pelaksanaan kegiatan menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan dari masyarakat, sehingga pekerjaan ini bisa berjalan dengan baik dan lancar.  “Karena sekecil apapun dukungannya sangat membantu dan berarti sekali demi kelancaran proses kegiatan ini.”tuturnya.

(Sukiman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *