OlahragaNasional

Skuad Garuda Muda Diisi 5 Bintang Muda Kelas Dunia Untuk Perkuat Timnas Indonesia U20 di Kualifikasi Piala Asia

138
×

Skuad Garuda Muda Diisi 5 Bintang Muda Kelas Dunia Untuk Perkuat Timnas Indonesia U20 di Kualifikasi Piala Asia

Sebarkan artikel ini

Jakarta, faktapers.id – Sejumlah pemain muda sedang ditarget Pelatih Timnas Indonesia U20 Indra Sjafri untuk memperkuat  skuad Garuda Muda.

Timnas Indonesia U20 dijadwalkan bakal mengikuti serangkaian agenda di tahun 2024 seperti Piala AFF U19, Kualifikasi Piala Asia U20, hingga menargetkan lolos ke Piala Dunia U20 2025.

Dalam pemilihan Indra Sjafri mempunyai kriteria tersendiri terkait pemilihan pemain untuk memperkuat Timnas Indonesia U20, salah satunya ialah postur tubuh.

“Kriteria kualitas secara umum ada empat, yaitu kualitas skill, kualitas kecerdasan taktikal, Kemudian yang kualitas fisik, dan kualitas mental,” terang Indra Sjafri dikutip dari PSSI.

Untuk memenuhi targetnya, Indra Sjafri dikabarkan tengah mendekati bintang muda keturunan Indonesia yang berkarier di Eropa.

Nah..!  siapa saja bintang muda kelas dunia yang tengah didekati oleh pelatih Indra Sjafri untuk memperkuat Timnas Indonesia U20?.

1. Ethan Kohler

Pemain muda berposisi gelandang bertahan  diketahui mempunyai darah Indonesia-Amerika Serikat kini bermain untuk klub Bundesliga yaitu Werder Bremen II. Dengan usianya yang baru berusia 18 tahun dan kerap berduel dengan pemain yang lebih tua darinya, bukan mustahil Ethan Kohler berkesempatan perkuat Timnas Indonesia. 2. Xavi Woudstra.

2. Xavi Woudstra

Xavi Woudstra memperkuat klub SC Heerenveen U21 dan telah mengemas 13 pertandingan dengan keberhasilan  dua gol di musim ini.

Xavi Woudstra memperkuat klub SC Heerenveen U21 dan telah mengemas 13 pertandingan dengan torehan dua gol di musim ini. Dirinya bahkan berpeluang promosi ke SC Heerenveen apabila calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia yakni Thom Haye hengkang dari klub.

3. Kaya Symons

Meskipun baru menginjak usia 18 tahun, tapi Kaya Symons telah menembus skuad Vitesse Arnhem U21 di kompetisi Liga Belanda junior. Kehadiran Kaya Symons sebagai bek kiri bisa menjadi pelengkap di Timnas Indonesia U20 bersama Welber Jardim yang mengisi sayap kanan.

4. Welber Jardim

Bek sayap kanan Timnas Indonesia di Piala Dunia U17 ini memperkuat tim raksasa Brasil yaitu Sao Paulo U17 dan berpotensi bakal dilirik pelatih Indra Sjafri.

Welber Jardim yang punya keturunan Indonesia dari sang Ibu terpaksa tak disertakan dalam TC Garuda Muda di Qatar pada Desember 2023 silam akibat jadwal yang padat di Liga Brasil.

5. Amar Brkic

Bernama lengkap Amar Rayhan Brkic ini diketahui berkarier di Bundesliga bersama Hoffenheim U17 dan pernah membela Timnas Indonesia di Piala Dunia U17 2023.

Namun, winger keturunan Jerman itu tak dipanggil Indra Sjafri ke pemusatan latihan Timnas Indonesia U20 di Qatar karena sedang tampil di klubnya

[]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *