Jakarta, faktapers.id – Bulan suci ramadan menjadi momentun umat islam tanah air untuk melakukan ibadah, termasuk berbagi dengan sesama. Seperti yang dilakukan oleh warga Menceng Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat, H Jafar Ali Yugo merupakan masyarakat biasa yang luar biasa. Sebabnya setiap tahunnya rutin menyiapkan 1.000 sembako bagi warga sekitar yang kurang mampu.
Menurut warga sosok H Jafar adalah orang yang murah hati, karena bukan tanpa sebab. “Pembagian sembako ini dilakukan hampir setiap ramadan datang,” ungkap warga bernama Lisna.
Pantauan Media onljne Satusuara expres.co dilokasi Jalan Bahagia Bok D 4 No 11 Menceng Jakarta Barat. Warga tampak antri setelah melaksanakan sholat tarawih berjamaah untuk mendapatkan sembako, Sabtu (14 Maret 2024).
Selain Lisna, juga Kalisa dan Supridi warga menceng mengatakan sangat terbantu sekali dengan pembagian sembako ini.
*Karena di ramadan ini harga sembako melompat tinggi dan kami sangat terbantu dengan sosok kemurahan H .Jafar yang bukan orang poltik, melainkan warga biasa yang peduli dengan sesama” ungkapnya.
[]