Infotainmen

Tak Sekedar Cerita Romantis, “Romeo Ingkar Janji”, Bisa Jadi Penguat Prinsip

8
×

Tak Sekedar Cerita Romantis, “Romeo Ingkar Janji”, Bisa Jadi Penguat Prinsip

Sebarkan artikel ini

Jakarta, faktapers.id – Cerita cinta Romeo dan Agatha belum semanis madu, masih memerlukan proses untuk menjadikannya. Perjalanan romansa mereka tengah diuji dengan takdir yang ‘magis’ dalam masalah hidup masing-masing meski akhirnya mereka bertemu untuk saling melengkapi dengan cara-cara yang tak terduga.

Ya, film “Romeo Ingkar Janji ini tak sekedar mempertontonkan cerita romantis, tapi bisa dijadikan penguat prinsip dalam menjalani proses hidup.

“Romeo Ingkar Janji'” mengisahkan tentang Romeo (diperankan Morgan Oey) dan Agatha (diperankan Valerie Thomas), dua insan yang merasa tidak utuh dan memiliki masalah hidup masing-masing tetapi akhirnya mereka bertemu dan saling melengkapi,” papar Sutradara Emil Heradi pada konfrensi pers di Jakarta Selatan, Jumat, (19/7/2024).

Meski awal pertemuan keduanya dipenuhi ‘curiga’ namun perjumpaan yang tak sengaja, malah membuatnya semakin dekat dan saling jatuh cinta, meski pada akhirnya takdir kerap memisahkan dan mempertemukan mereka kembali dengan cara-cara yang tak terduga.

“Film ini bisa dibilang memiliki cerita romance yang segar, puitis, dan dikuatkan dengan visual yang estetis. Saya harap penonton bisa semakin hanyut ke dalam cerita dan merasakan pengalaman yang berbeda,” tambah Emil.

Film yang menjadikan pengalaman pertama menjadi peran utama buat Valerie Thomas ini ditulis oleh penulis peraih Piala Citra untuk Skenario Adaptasi Terbaik FFI 2018, Titien Wattimena bersama dengan Lynda Ulviana dan diproduseri oleh Shierly Kosasih, Leni Lolang, serta Ricky Wijaya dan Jeremy Thomas yang bertindak sebagai produser eksekutif.

Film persembahan Adhya Pictures dan Creative Power Management yang dibantangi oleh Zulfa Maharani, Unique Priscilla, Widyawati Sophiaan, Donny Damara, Tatyana Akman, dan Fajar Nugra ini akan tayang di seluruh bioskop mulai 25 Juli 2024.

(Her)