NasionalOlahraga

Patrick Kluivert Resmi Ditunjuk Sebagai Pelatih Timnas Indonesia, Gantikan Shin Tae-yong

115
×

Patrick Kluivert Resmi Ditunjuk Sebagai Pelatih Timnas Indonesia, Gantikan Shin Tae-yong

Sebarkan artikel ini
Patrick Kluivert

Jakarta, faktapers.id – PSSI (Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia) akhirnya mengumumkan bahwa Patrick Kluivert telah sepakat untuk menjadi pelatih kepala baru Timnas Indonesia. Penunjukan Kluivert ini menggantikan posisi Shin Tae-yong (STY) yang baru saja diberhentikan setelah menjalani evaluasi menyeluruh oleh PSSI.

Berita ini pertama kali diungkap oleh jurnalis ternama Italia, Fabrizio Romano, melalui akun X pribadinya pada Senin, 12 Januari 2025. Romano mengonfirmasi bahwa kesepakatan antara Patrick Kluivert dan PSSI telah tercapai, dengan durasi kontrak selama dua tahun ditambah opsi perpanjangan dua tahun.

“Patrick Kluivert akan segera menandatangani kontraknya sebagai pelatih kepala baru Timnas Indonesia, dan presentasi resmi akan dilaksanakan pada tanggal 12 Januari di Indonesia. Target utamanya adalah lolos ke Piala Dunia,” tulis Romano di akun X-nya.

Nama Patrick Kluivert sendiri telah lama beredar sebagai kandidat utama pengganti Shin Tae-yong setelah posisi pelatih Timnas Indonesia kosong. PSSI baru saja mengumumkan pemecatan STY setelah melakukan evaluasi terhadap kinerjanya bersama Tim Garuda.

Keputusan pemecatan ini diumumkan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dalam sebuah konferensi pers di Menara Danareksa pada Senin, 6 Januari 2025. Erick Thohir mengungkapkan bahwa meskipun hubungan pribadi dan profesional dengan Shin Tae-yong sangat baik, PSSI merasa perlu adanya perubahan untuk peningkatan kualitas tim.

“Kami menghargai kontribusi Coach Shin, tetapi kami merasa penting untuk melakukan evaluasi terhadap dinamika timnas, dan kami memutuskan untuk mencari pemimpin yang bisa lebih efektif dalam menerapkan strategi yang disepakati oleh pemain dan memperbaiki komunikasi serta implementasi program,” ujar Erick Thohir.

PSSI juga mengonfirmasi bahwa Shin Tae-yong telah menerima surat pemecatan resmi yang disampaikan oleh manajer Timnas Indonesia, Sumardji. Erick Thohir menambahkan bahwa meski keputusan ini berat, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Shin Tae-yong atas segala upayanya selama ini.

Shin Tae-yong sendiri sebenarnya masih terikat kontrak dengan PSSI hingga 30 Juni 2027, setelah kontraknya diperpanjang pada Juni 2024 setelah sukses besar membawa Timnas Indonesia ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Namun, PSSI memutuskan untuk membuat perubahan demi kemajuan lebih lanjut Timnas Indonesia.

Dengan kehadiran Patrick Kluivert, yang memiliki pengalaman luas baik sebagai pemain maupun pelatih, diharapkan dapat membawa Tim Garuda ke level yang lebih tinggi dan mewujudkan impian besar Indonesia untuk tampil di Piala Dunia.

[]