Headline

LSM Perkara Jalin Silaturahmi Dengan Pemkab Majalengka

1316
×

LSM Perkara Jalin Silaturahmi Dengan Pemkab Majalengka

Sebarkan artikel ini

Majalengka, faktapers.id, – Dalam rangka menjalin silaturahmi lembaga Swadaya Masyarakat Pemerhati Kinerja Aparatur Negara (LSM Perkara) melakukan pertemuan dengan Pemerintah Kabupaten Majalengka. Kegiatan tatap muka tersebut diterima Bupati Kab. Majalengka yang diwakilkan kepada Sekda Kab. Majalengka, Rabu (11/11/2020).

“Pada intinya sesuai dengan surat yang sebelumnya disampaikan, kita datang ke sini untuk melakukan audiensi kemitraan dan silaturahim. Jadi kita tidak membahas persoalan-persoalan lain di luar konteks itu. Kita dari LSM Perkara menyampaikan akan siap bersinergi dengan pemerintah yang ada di Kabupaten Majalengka,” ungkap Ketua Umum DPP LSM Perkara, Pius Manalu didampingi Ketua DPC LSM Perkara Kab. Majalengka, Krispol Siregar.

LSM Perkara merupakan lembaga kontrol sosial sesuai dengan singkatannya yaitu pemerhati kinerja aparatur negara. “Kita tentunya lebih konsen pada pemerintah dalam menjalankan regulasi kinerjanya yang mengarah pada kesejahteraan masyarakat,” jelas Pius.

Dalam kesempatan pertemuan silaturahmi singkat tersebut, LSM Perkara memperkenalkan keberadaan LSM Perkara di wilayah Majalengka agar ke depan dapat menjalin sinergitas baik dengan organisasi masyarakat yang lainnya maupun dengan Pemkab setempat.

“Kami sudah berada di 12 provinsi, tapi di Majalengka ini baru berusia tiga bulan oleh karena itu tentunya kita berharap ke depan dapat bersinergi dengan pemerintah daerah dalam mewujudkan Majalengka Raharja,” tandasnya.

Sementara Sekda Kab. Majalengka, H. Eman Suherman mengapresiasi dengan sikap terbuka terhadap kehadiran LSM Perkara yang bertujuan untuk menjalin silaturahmi tersebut.

Pada dasarnya, kata Sekda Eman, Pemerintah Daerah Kabupaten Majalengka tidak memposisikan diri atau menempatkan diri melihat LSM maupun Ormas itu sebagai musuh, namun justru bagian yang harus dirangkul dan didekati untuk membangun sebuah komunikasi penyampai aspirasi untuk bersama-sama mewujudkan visi misi bupati yang dituangkan dalam suatu kebijakan dalam membangun Majalengka Raharja.

“Sebagai respon dari kami mudah-mudahan pertemuan awal ini menjadi awal yang baik untuk kita saling mengingatkan dan untuk saling kita membangun komunikasi dan silaturahmi,” ungkapnya. Lintong Situmorang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *