Headline

Resmikan Kampung tangguh Jaya di RW 05 Tanjung Duren Selatan, Sat Narkoba Polres Jakbar Beri Bantuan

312
×

Resmikan Kampung tangguh Jaya di RW 05 Tanjung Duren Selatan, Sat Narkoba Polres Jakbar Beri Bantuan

Sebarkan artikel ini

Jakarta,faktapers.id –  Program Kampung Tangguh Jaya yang digagas oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Dr M Fadil Imran selain untuk mengantisipasi terjadinya penularan Covid-19, Kampung Tangguh Jaya juga didesain sebagai program pemberdayaan ekonomi masyarakat warga setempat

Oleh sebab itu demi mendukung akan kelancaran dari program kampung tangguh Jaya jajaran Polda Metro Jaya dalam hal ini polres Metro jakarta barat melalui unit 1 sat narkoba Polres Metro Jakarta Barat meresmikan kampung tangguh Jaya yang berlokasi di rw 05 Tanjung Duren selatan jakarta barat

Peresmian posko Kampung tangguh Jaya diresmikan oleh kasat narkoba Polres Metro Jakarta Barat Akbp Ronaldo Maradona Siregar melalui kanit 1 sat narkoba Polres Metro Jakarta Barat Akp Arif Purnama Oktora

Kanit 1 Narkoba Polres Metro Jakarta Barat Akp Arif Purnama Oktora menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan sebagai wujud komitmen kami dari sat narkoba Polres Metro Jakarta Barat dalam mendukung program yang digagas oleh pimpinan kami yaitu bapak Kapolda metro jaya Irjen Pol Dr M Fadil Imran yang diteruskan kepada Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo

” Selain Melakukan peresmian kami juga memberikan bantuan terhadap warga sekitar yang terdampak wabah Covid-19″ ujar Akp Arif Purnama Oktora, Kamis, 25/3/2021

Adapun bantuan yang diberikan yaitu berupa sembako, suplemen kesehatan baik wedang uwuh maupun suplemen herbamuno dari mustika ratu dan Handsanitaizer serta masker mustika ratu

 

Kegiatan program kampung tangguh Jaya ini sangatlah efektif dalam menekan penyebaran wabah virus Covid 19 yang semula dari zona merah berubah menjadi orange bahkan sampai menjadi zona hijau covid 19, dimana dalam menanggulangi Covid-19 ini dibutuhkan peran aktif dari semua pihak baik pemerintah, TNI-Polri maupun masyarakat

Lebih jauh arif menjelaskan kampung tangguh Jaya ini selain bukan hanya tangguh warganya juga tangguh ekonomi nya baik ketahanan sandang maupun pangan, selain disini kami juga telah menyediakan tempat isolasi bagi warga yang terpapar virus Covid-19 kami juga memberikan bibit ikan yang bisa diberdayakan oleh masyarakat

Dalam peresmian kampung tangguh Jaya ini juga pihaknya menyediakan fasilitas swab antigen gratis bagi warga setempat

Tampak hadir dalam peresmian tersebut kanit 1 Narkoba Polres Metro Jakarta Barat Akp Arif Purnama Oktora, Lurah Bpk agung, panit binmas polsek Tanjung Duren Ipda Sarna, Babinsa serda Hendro, Ketua RW 05 Jelambar Bpk H Ifni selaku pengurus MUI Jakarta Barat dan kasat pol pp Jelambar bapak anwar

Dalam peresmian tersebut tentunya tetap menerapkan protokol kesehatan ditengah pandemi COVID19 yaitu dengan melaksanakan 5 M yakni Memakai masker, Mencuci tangan, menjaga jarak, Menghindari kerumunan dan Mengurangi mobilitas tutupnya. (uaa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *