Headline

Sentuhkan Sembako, Aiptu Suditna Sasar Lansia Dirumah Gubuk

351
×

Sentuhkan Sembako, Aiptu Suditna Sasar Lansia Dirumah Gubuk

Sebarkan artikel ini

Singaraja.Bali.Faktapers.id -Upaya pemerintah dan TNI/Polri dalam memberikan sentuhan kepada masyarakat dilanda pandemi tak pernah lelah, kendati PPKM Darurat di perlonggar mobilitas masyarakat.

Jajaran Polres Buleleng pun ambil bagian menyalurkan sembako dari Mensetneg ke beberapa Polsek yang nantinya ditembuskan kemasyarakat langsung, seperti Polsek Sukasada melalui Babhinkamtibmas Desa Silangjana Aiptu Kadek Suditna.

Penyaluran sembako tersebut dinilai positif oleh berbagai pihak, pasalnya yang disasar adalah lansia tanpa penghasilan yang cukup kendati bantuan tersebut tidak begitu berarti namun dapat sedikit meringankan beban bagi penerima.

Sebelumnya telah di data oleh Babhinkamtibmas Desa Silangjana Aiptu Kadek Suditna dan berkoordinasi dengan prajuru adat dan perangkat Desa sehingga bantuan tersebut tidak ada tebang pilih di lapangan pada Selasa (3/8) pukul 09.00 wita.

Seijin Kapolsek Sukasada Kompol Wayan Sartika, Babhinkamtibmas Desa Silangjana Aiptu Kadek Suditna menerangkan pembagian sembako yang telah melalui proses survey di lapangan,

“Warga sangat antusias menerima sembako yang kami bagikan, sebelumnya telah berbagai survey kita dilapangan lakukan sehingga bantuan tersebut tepat guna. Kami berharap bantuan ini bisa sedikit meringankan beban masyarakat. Selama PPKM Darurat sudah 33 paket kami salurkan sembako tersebut “ujar Aiptu Kadek Suditna

Pria yang memiliki basic reserse ini dan hidup di lapangan sangat tahu persis kehidupan masyarakat yang mana layak/patut menerima.

”Selama kami diberikan tugas didesa selalu terapkan hidup berbagi dan jangan sampai terjadi perselisihan paham antar warga, apalagi ekonomi sekarang ini sangat sulit maka dari itu tetap kami edukasi masyarakat secara humanis sehingga apa yang kami laksanakan di desa dapat di mengerti,”papar Aiptu Suditna. Des

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *